Jakarta – Untuk mendapatkan sebuah hasil foto yang maksimal, butuh lebih dari sekedar skill fotografi yang mendalam. Tapi juga, persenjataan kamera itu sendiri. Tetapi, saat ini, kamera jenis DSLR masih menjadi momok yang menakutkan bagi para pemula, lantaran karena pengaturan dan minimnya fitur yang ada di jenis kamera DSLR pemula tersebut.
Untuk mewadahi para pengguna kamera jenis DSLR di kelas pemula, Canon Indonesia memperkenalkan kamera DSLR terbarunya, Canon EOS 1200D, yang diperuntukan bagi pengguna kamera DSLR di kelas entry level. Kamera jenis DSLR untuk kelas pemula ini, diharapkan bisa meberikan sebuah hasil foto maksimal dengan desain yang tidak terlalu merepotkan pengguna.
“Untuk kamera DSLR di kelas pemula dulu ada seri 1100D. Setelah tiga tahun, kini kami mengeluarkan seri penerusnya EOS 1200D, dengan fitur yang lebih baik dan lebih canggih,” jelas Yase Defirsa Cory, Marketing Manager Image Communication Product Division, di Jakarta, Selasa (29/04).
Menurut Cory, desain body dan beberapa fitur memang telah diupgrade dari seri terdahulu. Bahkan, bukan hanya beberapa fitur yang diperbaharui, ukuran sensor lensa kamera pun dinaikkan menjadi ukuran lensa standar kamera di kelas profesional.
“EOS 1200D ini memiliki ukuran lensa 18MP, layaknya ukuran standar lensa kamera seperti 600D dan 700D. Dan ukuran lensa ini kami rasa lebih dari cukup, karena kamera jenis EOS di kelas High-end kami sendiri memiliki ukuran sensor sama seperti ini,” tambahnnya.
Canon EOS 1200D merupakan penerus seri terdahulunya Canon 1100D yang akan segera akan “dipensiunkan. Beberapa fitur yang telah di-upgrade adalah sensor CMOS yang dahulunya hanya menggunakan 12MP (EOS 1100D), kini meningkat menjadi 18MP. Dilengkapi dengan teknologi ISO yang tinggi, Intelegent Auto, dan keterangan fitur yang sangat membantu pemula.
“Teknologi ISO sendiri, kami tingkatkan untuk mengurangi noise dan ini yang menjadi konsen kami, selain itu juga keterangan fitur ini sangat berguna bagi pemula, karena ketika mereka ingin mencoba sebuah fitur maka keterangannya akan muncul otomatis,” jelasnya.
Untuk detail spesifikasinya, Canon 1200D dilengkapi dengan CMOS Digic 4, untuk membantu pengambilan foto di modus continous-speed yang memungkinkannya untuk mendapatkan gambar hingga 3fps. Selain itu, pengaturan ISO kamera ini dapat dipilih mulai dari ISO 100 hingga 6400 dan dapat ditingkatkan hingga ISO 12800.
Rencananya, PT Data Scrip akan mulai memasarkannya pada bulan MEI mendatang, dengan kisaran harga banderol Rp 5,6 jutaan yang dilengkapi dengan lensa KIT EF-S18-55 IS II. (WNH/HZ)