Apple Raup Laba USD 13,6 Miliar di Kuartal II 2015

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Apple building skyJAKARTA – Apple baru saja merilis laporan keuangan untuk periode kuartal kedua tahun fiskal 2015 yang berakhir tanggal 28 Maret lalu. Apple pada Q2 2015 ini berhasil mengantongi laba bersih sebesar USD13,6 miliar.

Dalam laporan keuangannya yang dirilis hari ini, Apple menyebutkan bahwa pendapatan per kuartalnya mencapai USD58 miliar atau naik dibanding kuartal yang sama di 2014 yang mencapai USD 45,6 miliar.Sementara laba bersih yang diraup Apple di Q2 tahun 2015 ini mencapai USD 13,6 miliar atau naik dibanding kuartal yang sama di tahun 2014 sebesar USD 10,2 miliar.

Dengan begitu, seperti dikutip telsetNews dari situs resmi Apple, Selasa (28/4/2015), margin keuntungan yang dicapai Apple di kuartal kedua tahun ini berada di posisi 40,8% dibanding kuartal kedua 2014 yang masih 39,3%.

Apple juga menyebutkan bahwa secara keseluruhan penjualan produk Apple secara global telah menyumbang 69% dari seluruh pendapatan Apple di kuartal kedua  tahun ini.

Sumbangan pendapatan terbesar masih berasal dari hasil penjualan iPhone dan Mac, serta penjualan konten di App Store yang memecahkan rekor sepanjang sejarah dijalankannya toko aplikasi online tersebut.[HBS]

 

SourceApple

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI