HTC One X9 Resmi Diperkenalkan dengan Helio X10

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

HTC One X9JAKARTA –  Setelah kemarin sebuah teaser yang mengisyaratkan HTC One X9 akan dirilis pada malam Natal, HTC hari ini akhirnya benar-benar memperkenalkan One X9 ke public. Pengumuman hadirnya One X9 dimuat di situs HTC Tiongkok dengan spesifikasi dan gambar lengkapnya.

Dalam beberapa minggu terakhir, HTC One X9 sering menjadi berita utama di berbagai media, baik dalam bentuk rumor, teaser, atau bocoran. Informasi One X9 semakin jelas setelah muncul TENAA China, lengkap dengan gambar dan spesifikasinya.

[Baca juga: HTC Rilis One X9 di Hari Natal?]

Melihat bentuk dan spesifikasi yang diusungnya, memang tidak banyak perbedaan dengan sejumlah rumor atau bocoran yang banyak muncul sebelumnya. Sekilas, desain One X9 masih mirip dengan HTC One A9, tapi bukan berarti tidak ada perbedaannya.

HTC sepertinya tidak ingin lagi mendapat banyak kritikan seperti saat meluncurkan One A9 yang dianggap bentuknya mirip dengan iPhone 6. Kali ini di One X9, HTC memberikan sedikit sentuhan elemen baru pada bagian atas handset.

One X9 memiliki layar 5,5 inci berjenis IPS dengan resolusi 1080p. Di bagian bawah panel layar, HTC menempatkan tiga tombol kapasitif. Hal ini berbeda dengan kebiasaan HTC sebelumnya yang mengadopsi tombol navigasi di layar. Tombol kapasitif saat ini memang masih disukai oleh pengguna di pasar Asia, yang tampaknya akan dibidik oleh HTC One X9.

Di bawah kap, HTC One X9 menggunakan chipset MediaTek Helio X10 octacore 2.2GHz. Ini adalah chip yang sama digunakan HTC pada One ME. Sementara di bagian memori, One X9 dilengkapi dengan 3GB RAM, 32GB ruang penyimpanan internal, dan slot kartu microSD.

Sedangkan untuk fitur kameranya, One X9 dilengkapi dengan kamera utama 13MP dengan OIS yang dapat memotret foto RAW dan merekam video 4K. Di bagian depan, ada kamera selfie 5MP dengan lensa f / 2.0.

Semua spesifikasi tadi didukung baterai non-removable 3000mAh. HTC mengatakan bahwa One X9 kompatibel dengan fitur fast charging 5V/1.5A. Standar ini tidak secepat format 5V/ 2A yang lebih modern, yang digunakan flagship-flagship terbaru, seperti Nexus 6P.

Meski begitu, HTC mengklaim fitur fast charging 5V/1.5A di One X9 masih sekitar 30% lebih cepat dibandingkan dengan format biasa 2V/1A.

Untuk harganya, HTC One X9 dibanderol seharga 2399 Yuan (sekitar Rp 5 jutaan) untuk pasar Tiongkok. Itu artinya harga One X9 dipatok lebih murah dibandingkan One A9 yang saat ini dibanderol 2799 Yuan (USD 432).

Well, jika melihat spesifikasi dan desainnya, HTC sepertinya ingin menempatkan One X9 di segmen kelas menengah atas. Bagaimana menurut Anda, apakah cukup menarik? [HBS]

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI