Cara Mudah Transfer Data dan Mengelola Konten iPhone

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Pengguna iPhone tentu akrab dengan software iTunes kembangan Apple. Ya, selain untuk memutar musik, software tersebut jadi andalan pengguna iPhone untuk mentrasfer data dan mengelola konten yang ada di ponsel mereka. Tapi pertanyaannya, apakah software tersebut jadi satu-satunya solusi untuk mengelola iPhone?

Well, untungnya tidak. Karena diluaran sana ada beberapa aplikasi sejenis yang bahkan menawarkan lebih banyak kemudahan jika dibandingkan iTunes. Yup, EaseUS MobiMover adalah salah satunya.

Software kembangan EaseUS ini menawarkan tidak hanya kemudahan transfer data dan mengelola iPhone, tapi juga fitur extra seperti download audio video, backup dan restore data serta transfer dan backup whatsapp chat history.

Lebih dari itu, menurut pengalaman kami, software yang tersedia untuk versi Mac maupun Windows ini relatif lebih user friendly.

Apa itu EaseUS MobiMover?

EaseUS MobiMover adalah software yang dapat membantu dalam melakukan transfer data iPhone dan mengelola konten yang ada di dalamnya dengan mudah.

Dengan EaseUS MobiMover, Anda dapat mentransfer, menambah, menghapus, dan mengedit item di iPhone atau iPad Anda dengan mudah dan cepat. Terdapat beberapa fitur unggulan yang ditawarkan EaseUS MobiMover.

Pertama adalah Content Management. Melalui fitur ini Anda bisa mengelola beragam jenis konten yang ada di iPhone, mulai dari audio, gambar, video, podcast, pesan teks, kontak, catatan, e-book, hingga aplikasi. Semuanya diakses dari satu tampilan yang intuitif.

Fitur kedua adalah fitur untuk mentransfer data atau file dari iPhone ke PC. iPhone banyak digunakan sebagai pemutar musik, bioskop film seluler, dan kamera. Untuk itu disarankan untuk mentransfer file secara teratur dari iPhone ke PC. Dan melalui EaseUS MobiMover, Anda dapat dengan mudah memindahkan file dari iPhone ke PC.

Selain itu, Anda juga bisa melakukan sebaliknya yaitu mentransfer file dari PC ke iPhone. Software ini dapat membantu Anda dalam memindahkan data di PC ke iPhone dengan lebih mudah.

Dan yang tak kalah pentingnya, Anda juga bisa melakukan transfer data dari iPhone ke iPhone.  Anda dapat mentransfer semua file, termasuk kontak, foto, video, dan lainnya, dari iPhone lama Anda ke yang baru.

Fitur ketiga yang bisa Anda temukan di EaseUS MobiMover adalah Back up dan Restore.  Yup, EaseUS Mobimover mendukung cadangan konten iPhone secara teratur dan mengembalikannya ke iPhone baru Anda atau perangkat lain saat diperlukan. Adapun jenis data yang bisa di back up / dicadangkan adalah Kontak, Pesan, Foto, Musik, dan Lainnya.

EaseUS memungkinkan Anda untuk mencadangkan dan memulihkan hingga 10 jenis file dalam satu klik. Selain itu Anda dapat melakukan backup dan restore kapanpun Anda mau.

Sementara bagi penikmat konten multimedia, fitur keempat yaitu Download Video dan Audio memungkinkan Anda untuk menyimpan konten yang ada di YouTube, Facebook, Vimeo, Dailymotion, Twitch, LiveLeak, Veoh, dan lain-lain, ke dalam PC, iPad, atau iPhone untuk selanjutnya ditonton atau didengar secara offline.

Dan untuk melakukannya, semudah meng-copy link url dari video ataupun audio yang ingin di download. Selanjutnya EaseUS MobiMover akan menyesuaikan format video ataupun audio ke dalam format yang bisa diputar oleh perangkat yang digunakan.

Khusus untuk pengguna versi Windows, tersedia juga fitur untuk transfer dan back up whatsapp chat history. Dengan fitur tersebut, selain bisa mencadangkan dan mengembalikan data whatsapp melalui PC, Anda juga bisa mentransfer-nya dari satu iPhone ke iPhone lainnya. Baik itu chat maupun attachment yang ada di dalamnya.

Sebagai informasi, selain software untuk transfer data dan mengelola konten iPhone, EaseUS juga menghadirkan software untuk membuka kode sandi bernama EaseUS MobiUnlock.

Sesuai namanya MobiUnlock memungkinkan Anda untuk membuka kode sandi iPhone dan mendapatkan kembali akses ke perangkat iOS Anda yang terkunci. EaseUS MobiUnlock membantu Anda melewati kata sandi iPhone seperti kode 4 atau 6 digit, Touch ID dan Face ID.

Cara Transfer Data dari PC ke iPhone

Melakukan transfer file atau data dari PC ke iPhone sangat mudah apalagi dengan EaseUS MobiMover. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Hubungkan iPhone atau  iPad ke komputer Anda dan ketuk “Trust” pada perangkat Anda untuk melanjutkan. Aktifkan EaseUS MobiMover dan arahkan ke “PC to Phone” lalu  “Pilih File”.PC to iPhone
  2. Sekarang pilih file yang ingin Anda transfer. Setelah memilih file yang diinginkan, klik “Open”.EaseUS MobiMover Open File
  3. Klik “Transfer” untuk mulai mentransfer file dari PC ke iPhone atau iPad. Setelah selesai, buka aplikasi yang sesuai di perangkat iOS atau iPadOS untuk memeriksa item.EaseUS MobiMover Transfer

Selain transfer data, ada fitur luar biasa di EaseUS MobiMover yang mungkin Anda sukai, yaitu pengunduhan video  dari YouTube, Vimeo, Facebook, dan lainnya.

Cara Transfer Data iPhone ke PC

Proses transfer data iPhone ke PC juga bisa menggunakan EaseUS MobiMover. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Hubungkan iPhone atau iPad Anda ke PC Windows dan percayai komputer.
  2. Langkah 2. Buka “This PC” dan pergi ke [Your Device Name] lalu  “Internal Storage” lalu  “DCIM” dan  “100APPLE”.
  3. Salin item yang ingin Anda transfer ke komputer.EaseUS MobiMover iPhone to PC

Harga dan Ketersediaan

Untuk harga, EaseUS MobiMover menyediakan versi gratis dan versi pro. Untuk versi pro tersedia 3 paket pilihan yaitu Paket Satu Bulan sebesar USD 23,95 atau Rp 339 ribu. Lalu Paket Satu Tahun sebesar USD 29,95 atau Rp 421 ribu.

Terakhir ada juga Paket Peningkatan Seumur Hidup sebesar USD 69,95 atau Rp 983 ribu. Paket EaseUS MobiMover Pro dapat dibeli melalui situs resmi easeus.

Kelebihan

  • User Friendly Interface
  • Mudah untuk transfer data dan mengelola konten di iPhone
  • Ada opsi Transcode
  • Audio dan Video Downloader
  • Whatsapp back up

Kekurangan

  • No iMessage

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI