Tips Memaksimalkan Battery Life BlackBerry 10

Battery BlackBerry Z30

Dalam beberapa tahun terakhir, perkembangan teknologi smartphone telah mengalami lompatan yang luar biasa dalam berbagai aspek, terutama aspek hardware. Namun menurut data IDC, ketahanan baterai merupakan fitur yang paling diinginkan pengguna.  

Begitupun para pengguna BlackBerry yang menginginkan perangkat BlackBerry 10 mereka bisa awet baterai. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk bisa memaksimalkan battery life.

Nah, berikut ini tips yang bisa dipakai agar baterai smartphone BlackBerry 10 Anda bisa menjadi lebih awet:

1. Cek update BlackBerry 10

Bagi Anda pengguna smartphone BlackBerry 10, dianjurkan untuk sering melihat kapan perangkat Anda mendapatkan update, dan pastikan Anda menginstalnya di smartphone agar bisa memanfaatkan perbaikan dalam update tersebut untuk meningkatkan battery life.

Biasanya akan ada notifikasi jika BlackBerry memberikan update, tapi jika Anda tidak menerima notifikasi adanya update, Anda bisa mengeceknya secara manual dengan cara lewat aplikasi Settings, tap Software Updates lalu pilih Check for Updates.

2. Akun

BlackBerry menyarankan Anda untuk menggunakan Microsoft ActiveSync atau IMAP via POP saat membuat sebuah akun baru. Hal ini dianjurkan karena kedua tools tersebut menawarkan protokol yang lebih efisien untuk perangkat mobile.

Dan jangan lupa, saat Anda mengeset lebih dari satu akun yang support email, contact, dan sinkronisasi Calendar, pastikan Anda hanya mengaktifkan sync untuk satu akun yang Anda pakai dalam data plan. Dengan begitu, akan memastikan hanya aktivitas penting saja yang dijalankan. Untuk melihat akun sync, buka Settings > Accounts > tap akun yang ingin Anda atur atau hapus.

3. Device Monitor

Device Monitor pertama kali diperkenalkan melalui BlackBerry 10 OS versi 10.2 kemudian diupdate melalui rilis OS versi 10.2.1. Ada tambahan beberapa screen yang memungkinkan Anda menampilkan detil penggunaan baterai. Sehingga Anda dapat dengan mudah mengidentifikasi aplikasi yang memiliki dampak negatif pada battery life Anda.Sebagai contoh, Anda bisa menampilkan penggunaan baterai oleh aplikasi sejak Anda charging atau pada 12, 24, atau 48 jam terakhir.

Saat Anda pilih sebuah item dari dalam daftar Device Monitor, Anda bisa melihat detil lain seperti statistik penggunaan CPU, memory, mobile, network dan WiFi. Selain itu Anda juga bisa melihat aplikasi yang Anda install, jumlah space yang dibutuhkan oleh aplikasi tersebut sehingga Anda bisa menghapusnya jika memang terlalu banyak membutuhkan space. Untuk akses cepat Device Monitor, gunakan Settings > Quick Settings.

4. Konetivitas

Radio pada BlackBerry 10 smartphone Anda dirancang dengan efisien, sehingga mematikan WiFi , Bluetooth, atau NFC serta mengubah koneksi selular untuk menggunakan jaringan yang berbeda tidak berpengaruh pada masa pakai baterai.

Kami merekomendasikan menggunakan WiFi bila memungkinkan karena menawarkan penghematan energi yang besar.Jadi pastikan Anda secara aktif menambahkan jaringan WiFi dan hotspot untuk smartphone Anda setiap menemukannya.

5. Charging

BlackBerry 10 handset didesain untuk efisiensi penggunaan baterai. Meski demikian Anda harus tetap berusaha memperpanjang umur baterai. Untuk itu pastikan menggunakan charger resmi dari BlackBerry, sebisa mungkin charge dengan waktu yang cukup lama, hindari charging bateri kurang dari 15 menit, dan saat charging jangan tinggalkan smartphone di bawah matahari langsung atau di suhu yang sangat dingin.

BlackBerry 10 smartphone Anda dirancang untuk efisiensi penggunaan baterai. NamunAnda tetap diminta untuk melakukan beberapa hal untuk memaksimalkan umur baterai Anda. BlackBerry menganjurkan untuk selalu menggunakan charger resmi BlackBerry. Usahakan chargebaterai dengan waktu yang cukup lama, dan hindari charging baterai kurang dari 15 menit.Jangan biasakan meletakan smartphone di bawah sinar matahari langsung, misalnya pada dashboard mobil atau dalam suhu yang sangat dingin.

6. Notifikasi

Jika Anda menerima banyak notifikasi di siang hari, pastikan Anda mengecek notification profile. Jika smartphone diset dalam mode getar saat ada notifikasi masuk, maka cara ini akan membutuhkan daya baterai lebih besar dibanding jika Anda memilih menggunakan notifikasi LED saja. Jika Anda menerima banyak pesan di malam hari, silakan swipe down dari atas screen setelah Anda lock smartphone guna mengaktifkan Bedside Mode. Cara ini akan mematikan seluruh notifikasi yang masuk sepanjang malam.

Sementara jika Anda menerima banyak notifikasi di siang hari, pertimbangkan untuk mengecek notification profile. Yang harus Anda ingat, mode getar saat notifikasi masukakan lebih banyak menyedot daya baterai lebih besar dibanding menggunakan notifikasi LED saja. Sementara jika Anda menerima banyak pesan di malam hari, geser ke bawah dari atas layar setelah Anda mengunci smartphone untuk mengaktifkan Bedside Mode. Cara ini akan mematikan seluruh notifikasi yang masuk sepanjang malam.

7. Aplikasi Android

Aplikasi Android yang Anda pakai di BB10 kemungkinan masih terus berjalan meski display tidak aktif. Oleh sebab itu, disarankan untuk menutup aplikasi Android tersebut saat tidak digunakan. Caranya, tekan tanda X di sisi kanan-bawah saat aplikasi dalam kondisi minimized.

8. Aplikasi yang berjalan di Background

Beberapa aplikasi di BlackBerry World dilengkapi permission untuk dijalankan headless. Artinya, aplikasi tersebut tetap menggunakan daya baterai saat aplikasi tidak dibuka dengan sebuah Active Frame. Aplikasi semacam itu tentu saja akan menguras baterai BlackBerry sehingga Anda harus mengatur opsi Run in Background.

Nah, agar dapat bisa mengetahui aplikasi yang memiliki opsi berjalan di background dan agar Anda bisa mematikan permission dalam aplikasi tersebut, silahkan ikuti langkah berikut:

  • Di home screen, swipe down dari arah tas, lalu tap Settings
  • Tap Security & Privacy, tap Application Permissions
  • Ubah Permissions bar menjadi Run in Background
  • Pilih sebuah aplikasi dari daftar yang ditunjukkan, matikan Run in Background permission.

9. Cek Refresh Settings di Aplikasi dan Games

Anda perlu mengecek refresh setting yang ada di dalam masing-masing aplikasi dan games untuk menghemat baterai BB10 handset. Itu karena sejumlah aplikasi dan games third-party terus menggunakan koneksi internet agar layanan dan data mereka bisa terkirim. Refresh Settings umumnya bisa ditemukan di Settings screen dari tiap aplikasi/games.

10. Screen Brightness & Dark Themes

Cara ini sebenarnya sudah cukup banyak yang tahu, yakni mengurangi brightness display agar bisa mengurangi konsumsi daya baterai. Caranya, masuk ke Settings, tap Display lalu gerakkan slider Brightness untuk mengurangi setting yang pas di mata Anda.

Bagi Anda pengguna smartphone BlackBerry yang dilengkapi display OLED seperti BB Z30 atau Q10, pastikan penggunaan dark theme yang mampu mengurangi penggunaan daya baterai. Pengaturan dark theme, Contacts app dan Calendar bisa dilakukaan dari dalam Settings screen.

11. Lock Screen

Sering terjadi pengguna melakukan salah tap atau tanpa sengaja memilih opsi yang berakibat akan bisa mengaktifkan screen. Artinya, ada daya baterai yang terpakai. Untuk itu Anda perlu menghindari salah tap dengan cara mengunci screen. Tekan tombol Power/Lock yang ada di bagian atas handset sebelum menyimpan BB10 di saku Anda.

12. Screen Lock Timeout

Selain mengunci screen, Anda juga perlu mengecek setting Screen Lock Timeout. Opsi ini akan mengatur berapa lama smartphone Anda menunggu setelah screen tidak aktif tetapi belum dikunci. Untuk mengaturnya, buka Settings > Display > ubah Screen Lock Timeout.

13. Gunakan Casing atau Holster

Tergantung jenis casing/ sarung (hoster) yang Anda gunakan, karena menyimpannya dalam casing/hoster mungkin atau tidak menjadikannya dalam kondisi display OFF. Untuk melindungi smartphone, gunakan casing yang bisa menon-aktifkan display sesaat setelah Anda meletakkannya dalam casing/holster.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI