Cara Cepat Mengaktifkan Fitur Speedometer Google Maps

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Banyak fitur baru yang dihadirkan aplikasi Google Maps, salah satunya ada fitur Speedometer. Fitur penujuk kecepatan ini memudahkan pengemudi memantau kecepatan saat berkendara. Bagi Anda yang belum tahu caranya, kami akan memberikan tips cara cepat mengaktifkan fitur speedometer Google Maps.

Saat kita sedang berkendara, baik itu mobil atau motor sering kali kita menggunakan aplikasi peta seperti Google Maps untuk membantu kita dalam menemukan rute yang tepat.

Untuk tetap menjaga keamanan saat berkendara, kita tentu saja harus tetap memperhatikan kecepatan yang ada pada speedometer saat berkendara. Tujuannya agar kita tetap bisa berkendara dalam kecepatan yang ideal menurut standar keamanan.

{Baca juga: Ada Fitur Speedometer di Google Maps, Apa Fungsinya?}

Untungnya pengguna Google Maps sekarang bisa memantau kecepatan kendaraan yang ideal saat mengemudi melalui fitur speedometer yang tesedia di aplikasi peta Google tersebut.

Fitur penunjuk kecepatan atau Speedometer ini dibuat demi keselamatan pengguna saat berkendara. Fitur ini dapat dilihat di bagian kiri bawah layar ketika menggunakan layanan penunjuk arah di Google Maps.

Nah bagi kalian yang suka pakai Google Maps saat mengemudi, kalian bisa menyimak tips cara cepat mengaktifkan Speedometer Google Maps atau fitur penunjuk kecepatan di Maps berikut ini:

  • Langkah pertama silahkan membuka dan masuk ke aplikasi Google Maps. Pastikan Anda sudah memiliki versi terbaru dari aplikasi Google Maps.
  • Pilih menu tiga garis tumpuk yang ada di sudut kiri atas

Mengaktifkan Speedometer Google Maps

 

  • Pilih menu Setelan atau Settings
  • Pilih menu Setelan Navigasi atau Navigation Settings

 

  • Pada bagian Navigation Settings, scroll ke bawah hingga terlihat menu “Speedometer”, kemudian geser ke warna biru untuk mengaktifkan

Fitur penunjuk kecepatan

 

  • Kembali ke halaman depan aplikasi
  • Jalankan, maka speedometer akan muncul di pojok kiri bawah.

Itulah tadi tips cara cepat mengaktifkan Speedometer Google Maps. Buat kalian yang sering berkendara pakai Google Maps, semoga tips menggunakan fitur penunjuk kecepatan di Maps ini bisa bermanfaat ya, sob! [IR/HBS]

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI