Jepretan Kamera Galaxy S7 vs iPhone 6s Plus, Bagus Mana? [Video]

Telset.id, Jakarta – Samsung menyematkan fitur kamera yang mumpuni pada flagship terbarunya Galaxy S7. Banyak yang penasaran bagaimana hasil foto dari kamera Galaxy S7. Beruntung, seorang YouTuber bernama SuperSaf memperlihatkan beberapa contoh foto dari hasil jepretan kamera Galaxy S7.

Dalam postingannya di YouTube, SuperSaf membandingkan kualitas kamera Galaxy S7 dengan iPhone 6s Plus. Seperti yang Anda lihat pada video di bawah, kedua smartphone ini diadu performa kamera belakang dan kamera depan.

Keduanya diadu untuk melakukan selfie dengan kamera depan dan merekam video 4K dengan kamera belakang, termasuk foto indor, outdoor dan low-light. SuperSaf  juga membandingan kinerja audio dan auto-focus dari Galaxy S7 dan iPhone 6s Plus.

Sebagai informasi, Galaxy S7 dan iPhone 6s Plus memiliki kamera belakang dengan resolusi yang sama. Meski sama-sama memiliki resolusi kamera belakang 12MP, namun keduanya menggunakan jenis sensor, ukuran pixel, lensa dan aperture yang berbeda. Dengan begitu, kualitas hasil foto dan rekaman video kedua ponsel ini berbeda.

Nah, tak usah berlama-lama, Anda bisa melihat perbandingan hasil foto dari kamera Galaxy S7 dan iPhone 6s Plus di bawah ini:

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI