Telset.id, Jakarta – Bagi Anda para Facebooker, pastilah sudah banyak “cerita” selama menggunakan jejaring sosial buatan Mark Zuckerberg itu. Baik itu kenangan manis, maupun yang kurang mengenakkan. Untuk kenangan yang kurang mengenakkan, tentu Anda ingin segera move on dan melupakannya, bukan? Tapi bagaimana caranya?
Facebook memiliki fitur yang namanya “On This Day”, yang menampilkan kejadian atau postingan-postingan foto yang pernah Anda unggah di masa lalu. Tentu kalau yang ditampilkan foto-foto kenangan manis, tidak akan menjadi masalah.
Tapi bagaimana kalau yang ditampilkan adalah foto-foto masa lalu kita yang membawa kenangan pahit?
[Baca juga: Tak Ingin Ketahuan Membaca Pesan di Facebook Messenger? Begini Caranya!]
Hapus Kenangan di FB dengan Menonaktifkan “On This Day”
Salah satu cara yang mungkin Anda pikirkan adalah dengan menutup akun Facebook milik Anda. Eitss, sebelum melakukan hal itu, tim Telset.id punya cara untuk menghentikan fitur tersebut agar tidak memunculkan foto-foto masa lalu di akun Facebook Anda.
- Hal pertama yang perlu dilakukan adalah membuka akun Facebook Anda. Lalu di bagian kanan atas layar, klik ikon tanda panah. Lalu akan muncul menu popdown, cari menu Setting.
- Setelah menu Setting terbuka, di bagian kiri cari menu Notifications. Klik menu tersebut. Lalu setelah terbuka, di bagian kanan akan muncul menu On Facebook. Klik tulisan Edit di sebelah kanan menu tersebut.
[Baca juga: Cara Praktis Download Video di Facebook Android]
- Selanjutnya cari menu On This Day. Di sebelah kanan tulisan, Anda akan menemukan menu pop-down berisi tiga pilihan, pilih None.
Nah, setelah selesai mengikuti cara menonaktifkan kenangan di Facebook tersebut, jangan lupa menyimpan pengaturan ini. Setelah itu, Anda bisa terbebas dari kenangan buruk yang menghantui Anda. So, selamat mencoba! [NC/HBS]