Telset.id, Jakarta – Xiaomi kembali meramaikan pasar ponsel tanah lewat dua smartphone mid-end-nya, dimana salah satunya adalah Xiaomi Redmi Note 4. Redmi Note 4 sendiri sebenarnya telah diperkenalkan di kampung halamannya awal tahun ini, namun baru sekarang bisa menyapa para Mi Fans (penggemar smartphone Xiaomi) di Indonesia.
[Baca juga: Sambangi Indonesia, Berapa Harga Xiaomi Redmi Note 4?]
Karena penasaran, Tim Telset.id pun mencoba mengenalinya lebih jauh saat acara peluncuran. Berikut ulasan singkat kami untuk smartphone dengan harga Rp 2,3 jutaan ini:
Desain
Bicara soal desain, ada dua hal yang menggambarkan tampilan Xiaomi Redmi Note 4 ini. Pertama adalah premium dan kedua adalah “mirip” dengan Xiaomi Redmi Note 3. Khusus untuk hal yang kedua, memang sekilas tak ada perubahan pada desain Redmi Note 4 dibanding pendahulunya itu.
Namun jika lebih teliti melihatnya kembali, ada beberapa hal yang perlu digarisbawahi, salah satunya adalah terkait lapisan 2.5D curved glass yang melapisi layar depan Redmi Note 4 yang berukuran 5.5 inci dengan resolusi Full HD.
Selain itu, garis antena yang diberi sentuhan warna metal juga membuatnya lebih terlihat premium. Sementara letak ornamen di bagian atas layar sedikit diubah urutannya serta tepian yang lebih tipis ketimbang pendahulunya.
Tak hanya itu saja, letak speaker pada Redmi Note 4 pun ada di bagian bawah kali ini, dengan jack audio 3.5mm dan sensor infrared di bagian atas smartphone.
Mungkin satu-satunya hal yang masih membuat Redmi Note 4 tampak mirip pendahulunya adalah letak dan bentuk tiga tombol kapasitif di bagian depan yang masih sama dengan Redmi Note 3.