Google Blokir Sistem Fast Charging yang Tidak Gunakan USB Tipe C?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Fitur pengisian cepat pada smartphone dan tablet memang menjadi salah-satu hal yang menarik bagi konsumen.  Setelah sebelumnya mengalami fragmentasi sendiri karena berbagai standar pengisian cepat, seperti Qualcomm Quick Charge, Oppo VOOC, dan Media PumpExpress.

Banyak ponsel yang dilengkapi dengan fast charging membutuhkan charger standar khusus untuk agar  pengguna bisa memanfaatkan fitur itu. Dengan demikian, Google sepertinya ingin solusi pengisian cepat yang universal, mungkin menggunakan standar USB Type-C.

Untuk mewujudkan ini, Google akan mendorong  untuk tidak mengadopsi teknologi pengisian cepat yang memodifikasi tegangan melampaui ukuran standar.

Kalimat ini ditemukan dalam dokumen Definisi Kompatibilitas Android terbaru untuk Android Nougat. Di masa mendatang, Google bisa saja mewajibkan semua perangkat USB Type-C untuk mendukung kompatibilitas penuh dengan standar charger USB Type-C.

Jangan berfikir bahwa Google tidak mendukung fitur fast charging, tapi sebaliknya Google tampaknya ingin menyingkirkan peragkat charger pihak ketiga yang tidak memenuhi standard dan bisa menyebabkan kecelakaan seperti meledak. (MS)

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI