Cara Temukan Lokasi Menarik dengan Apple Watch

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Ketika kita sedang berada di lokasi yang belum terlalu kita kenal, dan ingin menemukan tempat menarik yang paling dekat, Anda bisa menemukan lokasi tersebut dengan menggunakan Apple Watch. Bagaimana caranya?

Selain berguna sebagai penunjuk waktu, Apple Watch juga pintar menjalankan fungsi lainnya jika Anda dapat memaksimalkan penggunaan jam tangan pintar buatan Apple itu. Salah satunya Apple Watch bisa menemukan lokasi-lokasi menarik untuk nongkrong atau berbelanja.

Ingin tahu caranya? Saatnya Anda membaca dan memperhatikan apa yang akan Tim Telset.id bagikan untuk Anda dalam tulisan kali ini.

Jika Apple Watch yang digunakan menggunakan watchOS 2.2, Anda sangat beruntung karena Apple menambahkan kemampuan yang dapat memberikan Anda informasi mengenai tempat-tempat terdekat yang tentunya menarik pada Maps yang ada di Apple Watch. Ingin tahu caranya? Simak baik-baik ya!

Temukan Tempat Menarik menggunakan “Nearby”

  1. Tekan Digital Crown untuk masuk ke layar utama
  2. Buka aplikasi Apple Maps
  3. Pilih Nearby
  4. Pilih kategori seperti Food, Drinks, Shopping atau Travel
    Apple-Watch-open-Maps-nearby-screenshot
  5. Pilih sub-kategori seperti Popular, Groceries, Fast Food atau Bakeries
  6. Pilih nearby business
    Apple-Watch-select-business-nearby-screenshot

Setiap tempat yang muncul, akan terlihat seperti ratingnya, jam operasional, serta nomor telepon tempat tersebut.

Mendapatkan Arah ke Tempat Tujuan

Jika kita sudah menemukan tempat yang diinginkan, dan ingin mendapatkan petunjuk arahnyam ini caranya.

  1. Pilih nearby business
  2. Scroll ke bawah sampai ke bagian Directions dan pilih transportasi yang digunakan
  3. Tekan Start untuk menjalankan petunjuk arah
  4. Tekan layar Apple Watch dan tekan tombol X untuk menghentikan navigasi
    Apple-Watch-start-navigation-nearby-screenshot

Mendapatkan Petunjuk Arah ke Rumah atau Kantor

Selain bisa memberikan navigasi ke tempat menarik, Apple Watch juga bisa memberikan navigasi untuk kita ke rumah atau ke kantor.

  1. Tekan Digital Crown untuk masuk ke layar utama
  2. Buka aplikasi Apple Maps
  3. Pilih Home atau Work
  4. Tekan Start untuk menjalankan navigasi
  5. Tekan layar Apple Watch dan tekan tombol X untuk menghentikannya
    Apple-Watch-Work-nearby-screenshot

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI