Cara Dapatkan Kuota Belajar Telkomsel 10GB Harga Rp 10

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Telkomsel berkomitmen untuk mendukung kebijakan belajar secara online dari rumah untuk menekan penyebaran Covid-19 di Indonesia. Oleh karenanya, Telkomsel memberikan Kuota Belajar 10GB dengan harga Rp 10.

Kuota Belajar Telkomsel merupakan layanan kuota gabungan antara Ilmupedia dan Conference yang dapat digunakan untuk mengakses aplikasi maupun situs belajar online.

Ada banyak sekali layanan yang bisa dimanfaatkan menggunakan Kuota khusus dari Telkomsel ini. Berikut daftarnya:

{Baca juga: 7 Paket Internet yang Cocok untuk Work From Home}

  • Rumah Belajar
  • Zenius
  • Quipper
  • Udemy
  • Duolingo
  • Sekolah.mu
  • Cakap
  • Bahaso
  • Cambridge
  • AyoBlajar
  • Zoom
  • CloudX
  • UMeetMe
  • Microsoft Teams
  • Cisco Webex
  • Google Meet
  • Google Classroom
  • Layanan e-learning kampus/sekolah

Pengguna bisa mengaksesnya melalui aplikasi MyTelkomsel atau UMB *363*844#. Lantas, bagaimana cara untuk mendapatkan kuota khusus dari Telkomsel ini? 

Ikuti langkah berikut ini untuk mendapatkan kuota belajar 10 GB Telkomsel seharga Rp 10:

  1. Pastikan Anda memiliki koneksi internet dan, jangan menggunakan VPN
  2. Unduh dan buka aplikasi < My Telkomsel >
  3. Pilih menu < Belanja >
  4. Selanjutnya pilih < Internet >
  5. Kemudian cari opsi < Pendidikan >
  6. Setelah itu klik < Kuota Belajar > dengan harga Rp 10

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi terlebih dahulu, yakni:

  • Kuota 10GB dari Telkomsel hanya berlaku untuk kartu perdana bertanda Kuota Belajar.
  • Paket hanya dapat digunakan sekali. Dan, pelanggan yang sudah membeli paket 10GB Ilmupedia senilai Rp 10, tidak dapat membeli paket ini.
  • Paket berlaku selama 30 hari.
  • Kuota 10GB dapat digunakan untuk mengakses layanan Ilmupedia dan Conference Telkomsel.
  • Periode program berlaku dari tanggal 21 Agustus sampai 31 Desember 2020.

Telkomsel juga menyediakan Paket Renewal 11GB dengan kuota internet 500MB, kuota chat 500MB, dan Kuota Belajar 10GB senilai Rp 5.000 yang berlaku untuk sekali pembelian dan dapat diaktifkan oleh nomor kartu perdana bertanda khusus. Bagaimana, tertarik? (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI