Cara menginstal iOS 10 Public Beta
Nah, akhirnya kita masuk ke bagian utama, yakni menginstall iOS 10. Untuk menginstal iOS 10 beta, Anda harus mengunjungi Software Update di iPhone atau iPad. Berikut ini caranya:
- Masuk ke laman Settings, kemudian tap Software Update
- Setelah update muncul, tap Download and Install.
- Masukkan Passcode
- Tap Agree.
- Tap Agree lagi untuk konfirmasi.
iPhone atau iPad akan reboot untuk menginstal iOS 10. Akan ada beberapa progress bar di layar. Tunggu hingga semua proses install selesai.
Bagaimana mulai menggunakan iOS 10 Public Beta
Setelah iPhone atau iPad reboot, maka perangkat akan menjalankan iOS 10. Ada sedikit pengaturan/ setup yang harus Anda lakukan, seperti melakukan login untuk menyelesaikan pembaruan/update.
- Tap Continue
- Masukkan Password Apple ID Anda. Pengaturan iCloud akan diperbarui, yang membutuhkan waktu sekitar satu menit.
- Tap Get Started
Nah, setelah semua proses selesai, Anda kini sudah bisa mencoba iOS 10 di perangkat iPhone atau iPad Anda. Selamat mencoba! [HBS]