Ingin Kirim Data Via AirDrop? Begini Caranya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Fitur AirDrop yang ada di iOS dan OS X salah satu fungsinya adalah untuk mengirim dan menerima data. Pada perangkat yang mendukung fitur ini, kita bisa mengirim foto dan video diantara ponsel dan tablet, dan dapat mengatur data antara PC dan ponsel. Ingin tahu caranya?

AirDrop dapat dijalankan dengan sangat baik untuk iPhone 4 ke atas. Swipe ke atas pada layar untuk membuka Control Center dan pilih AirDrop. Anda dapat mengubah pengaturan pada fitur ini menjadi Everyone yang memungkinkan siapapun yang berada satu koneksi WiFi dengan kita untuk mengirim data, atau ubah menjadi Contacts Only yang memungkinkan kontak kita untuk mengirim data.

airplay-image airplay-on

Ketika AirDrop aktif, Anda dapat mulai mengirim data. Untuk mengirim foto, buka aplikasi Photos dan pilih fotonya. Tekan tombol Share yang berada di bawah layar, dan Anda akan melihat AirDrop aktif. Jika Anda melihat ikon AirDrop dan berwarna biru terang namun tidak ada kontak yang muncul, itu artinya fitur tersebut telah aktif dan mencoba untuk memindai kontak terdekat.

Ketika kontak terdekat sudah didapat, maka kontak tersebut akan muncul di atas opsi menu Share. Pilih kontak tersebut untuk mengirim foto. Penerima akan mendapat notifikasi bahwa foto akan dikirim dan mereka harus menerimanya jika foto ingin terkirim.

airplay-accept-image airplay-send

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI