Asus ZenPad 8.0, Tampil Lebih Premium dengan Dukungan 4G

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – Asus kembali merefresh lini produk tablet dengan varian Asus Zenpad 8 Z380KL. Jika sebelumnya ZenPad 8 ditujukan untuk pengguna multimedia mobile segmen premium, kini ZenPad 8 juga dapat dimiliki oleh segmen yang lebih luas.

“Asus ZenPad 8 Z380KL merupakan refreshment produk tablet terbaik kami. Dengan spesifikasi yang tetap mumpuni, model terbaru ini juga menawarkan pengalaman terbaik dalam penggunaan tablet,” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader Asus Indonesia.

Secara tampilan, ZenPad 8 Z380KL menggunakan desain yang tipis dan elegan. Ini terlihat dari kombinasi desain Zen Asus yang mengkombinasikan kecantikan dan fungsi. Di bagian belakang, kita bisa menemukan desain seperti kulit  premium yang enak dipandang dan nyaman digenggang karena tidak licin.

Selain itu, desainnya semakin menarik karena terdapat garis metalik yang terletak di seluruh sisi body tablet menggunakan teknologi Non Conductive Vacumm Mettalization (VCM) yang juga membuatnya lebih kokoh.

asus-zenpad-8-0-color

ZenPad Z380KL dilengkapi dengan 8 inchi HD IPS Display dengan resolusi 1280×800, cukup untuk menayangkan konten resolusi HD. Layar yang digunakan sudah mendukung sentuhan 10 jari, dan juga menambahkan lapisan anti fingerprint coating yang akan melindungi layar dari bercak sidik jari.

Layar ZenPad Z380KL mendukung Visual Master yang terdiri dari Tru2Life, Truvivid, Bluelight Filter dan Splendid. Visual Master ini akan membuat tampilan konten di layar menjadi lebih hidup.

Untuk menopang multimedia, Asus menyediakan speaker bersertifikasi DTS HD Premium Sound. Asus membekali kamera utama 8MP PixelMaster dengan f/2.0 aperture, kamera depan 2MP, dan kapasitas baterai sebesar 4.000mAh.

Untuk jeroannya, tablet yang sudah mendukung jaringan 4G LTE ini diotaki prosesor Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2GHz, RAM 2GB, storage 16GB + 5GB Asus Webstorage, dan berjalan pada sistem operasi Android 5.1 Lollipop yang dibalut dengan Asus ZenUI.

Sementara untuk konektifitasnya, ZenPad Z380KL dilengkapi dengan konektivitas Bluetooth v4.0 yang hemat daya, wireless network WiFi yang mendukung standard 802.11 b/g/n dan mendukung MiraCast. Sebagai informasi, MiraCast adalah sebuah opsi untuk menampilkan layar tablet di layar yang lebih besar seperti televisi atau monitor yang mendukung miracast juga.

Asus menawarkan dua varian warna, yakni Glacier Gray, Pearl White. Sementara untuk harganya, ZenPad Z380KL dibanderol seharga Rp 2.599.000.

Berikut spesifikasi lengkap Asus ZenPad 8.0:

asus-zenpad-8-0-spesifikasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI