Apple Masih “Galau” Posisi Fingerprint Sensor iPhone 8

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple dilaporkan masih “galau” untuk menentukan letak sensor pemindai sidik jari di perangkat terbarunya, iPhone 8. Padahal, Apple memiliki tiga opsi lokasi untuk penempatan fingerprint sensor tersebut.

Menurut analis dari Cowen and Company, Timothy Arcuri mengatakan bahwa Apple sudah mencoba tiga opsi penempatan pemindai sidik jari di iPhone 8. Pertama menempatkannya di layar dengan menipiskan lapisan kaca layar di sekitar area sensor.

Pilihan kedua adalah dengan memberikan cekungan kecil pada kaca untuk menempakan sensor tersebut, yang menurut Timothy merupakan hal yang membosankan. Atau opsi ketiga yang menggunakan sensor “film” yang diintegrasikan ke panel menggunakan teknologi kapasitif atau inframerah, seperti mengutip dari laman PhoneArena.

Namun Timothy memastikan bahwa Apple tidak akan menempatkan sensor ini di bagian belakang. Hal ini dikarenakan perusahaan besutan Steve Jobs tersebut ingin membuat iPhone 8 berbeda dengan ponsel lainnya.

Akibat lambatnya Apple menentukan lokasi sensor ini akan berimbas kepada telatnya produksi awal dari perangkat tersebut. Padahal, perusahaan yang bermarkas di Cupertino ini akan memperkenalkan iPhone 8 pada September mendatang. [NC/HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI