Adu Kamera OnePlus 3 vs Galaxy S7, Siapa Unggul?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – OnePlus 3 yang memiliki desain premium dan dilengkapi dengan chipset Snapdragon 820, kemampuan fotografi yang mumpuni. OnePlus 3 hadir untuk bersaing dengan kompetitor yang kuat seperti Samsung dengan smartphone andalannya Galaxy S7.

Fitur kamera di OnePlus 3 memang tidak bisa dianggap enteng, karena perangkat ini memiliki kamera utama 16MP dengan sensor dari Sony IMX 298. Sensor ini memiliki phase-detection auto-focus untuk dapat mengambil fokus dengan sangat cepat. Untuk yang sering selfie, karena OnePlus 3 memiliki kamera depan 8MP yang sama baiknya dengan kamera utama.

Nah, kali ini Telset.id akan mengulas perbandingan kualitas kamera OnePlus 3 dibanding Samsung Galaxy S7. Siapa yang terbaik? Kita simak ulasannya yang dikutip dari PhoneAren:

Outdoor

outdoor

Untuk outdoor, kami mencobanya di pagi hari yang cerah yang dapat memberikan kondisi terbaik untuk kamera dalam mengambil gambar. Bisa dilihat pada gambar di bawah ini, kedua hasil yang diambil memberikan kualitas yang sama baiknya. Namun dapat dilihat pada Galaxy S7 yang memiliki oversharpening yang sedikit tidak wajar untuk gambar yang membuatnya sedikit terlihat diproses secara berlebihan.

Indoor

indoor

Untuk indoor, sepertinya kedua kamera kesulitan untuk dapat mengambil gambar yang tajam dan bagus karena kurangnya cahaya yang didapatkan. Meskipun demikian, keduanya masih dapat mempertahankan warna pada ruangan ini. namun untuk OnePlus 3, menghasilkan gambar yang sedikit lebih gelap dibanding Galaxy S7.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI