3 Fitur Kamera Zenfone 3 Max yang Beda dari Ponsel Lain

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Kamera utama Asus Zenfone 3 Max ZC553KL punya resolusi 16MP dilengkapi dengan sistem Tri-Tech Autofokus. Fitur ini dapat membantu pengguna untuk mendapatkan fokus dengan lebih cepat dalam berbagai kondisi. Dengan demikian pengguna dapat membidik lebih baik dan mendapatkan foto yang lebih jelas dan tajam.

Tri-Tech Autofokus sendiri terdiri dari Laser Auto Fokus generasi kedua, phase Detection Auto Fokus, serta Continius Auti Fokus. Lalu seperti apa fungsi dari masing-masing fitur tersebut. Tim Telset.id akan coba menjabarkannya buat Anda.

Berikut 3 fitur kamera Zenfone 3 Max ZC553KL yang berbeda dari yang lain:

1. Laser Auto-fokus

Teknologi laser yang digunakan oleh smartphone Asus untuk mendapatkan bidikan yang cepat terhadap suatu objek. Fitur Auto Fokus ini akan sangat membantu para fotographer dalam mengabadikan setiap momen. Fitur Laser Auto-fokus juga dapat membantu pengguna untuk mendapatkan fokus secepat 0.03 detik sehingga pengguna tidak akan melewatkan momen sesingkat apapun.

2. Phase Detection Auto-fokus

Kamera pada Asus Zenfone 3  Max ZC553KL  menggunakan sensor untuk mendeteksi kontras dari cahaya dari lensa menggunakan cermin ke arah dua buah sensor Auto fokus. Hasilnya, kamera akan mampu mengunci fokus secara lebih cepat dan sangat cocok digunakan untuk mengambil foto objek bergerak.

3. Continius Auto-fokus

Menggunakan Laser auto Fokus untuk tetap secara realtime melakukan fokus terhadap objek yang ada di depan. Continius Auto fokus ini akan membantu pengguna untuk mengambil gambar objek yang sedang bergerak dengan cara mendeteksi secara terus menerus tingakat kontras pada objek.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI