Asus ZenFone 2 Laser & Selfie Bisa Jadi Telenan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Asus Zenfone 2 Laser telenanJAKARTA – Asus Zenfone 2 Laser dan ZenFone Selfie merupakan smartphone dengan fitur unggulan pada bagian kamera. Namun sebenarnya tak hanya itu, kedua smartphone ini juga diklaim memiliki kekuatan layar yang mumpuni karena dilapisi Gorilla Glass 4.

Seperti smartphone terkini pada umumnya, Asus juga memperhatikan ketangguhan layar dari kemungkinan goresan. ZenFone 2 Laser dan ZenFone Selfie memiliki layar 5,5 inci Full HD dengan dilapisi Gorilla Glass 4.

Untuk menunjukkan kekuatan Gorilla Glass 4 yang digunakan kedua smartphone barunya, Asus merilis sebuah video promo yang cukup menarik.

Dalam video berdurasi kurang dari 1 menit itu, nampak seorang juru masak memotong sayuran untuk sushi di atas layar ZenFone 2 Laser. Meski dijadikan telenan untuk memotong sayuran, namun ponsel buatan Asus itu tidak mengalami masalah.

Selain memiliki layar yang tangguh, ZenFone 2 Laser dan ZenFone Selfie juga dibekali spesifikasi prosesor Snapdragon 615 octa core, kamera belakang 13 MP dengan laser auto focus, RAM 3 GB, memori internal 32 GB, baterai 3000mAh, dan sudah berjalan pada sistem operasi Android Lollipop.

[Baca juga: 2 Hal Penting di Asus Zenfone 2 Laser]

Berikut ini video promo ZenFone 2 Laser dan ZenFone Selfie yang dirilis Asus:

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI