Telset.id, Jakarta – Vivo S5 telah resmi diluncurkan. Smartphone menengah ini mengusung desain yang menarik berkat adanya lubang kamera dan frame kamera utama berbentuk berlian atau Diamond Shape.
Vivo S5 mengusung layar berjenis Super AMOLED berukuran 6,44 inci dengan aspek rasio 20 : 9. Terdapat lubang kamera di sudut kanan atas layarnya sebagai tempat bagi kamera depan 32MP.
Layar ini sendiri telah beresolusi Full HD+, dan mendukung teknologi in-display fingerprint.
{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Vivo Terbaru}
Vivo S5 mengandalkan prosesor Snapdragon 712, yang dikombinasikan dengan RAM 8GB, memori penyimpanan 128GB / 256GB, dan baterai berkapasitas 4,100 mAH dengan dukungan 22,5W fast charging.
Sayangnya, smartphone ini belum berjalan di Android 10. Sebab, Vivo baru menyematkan Funtouch OS 9.2 berbasis Android Pie pada Vivo S5.
Ke bagian kamera, terdapat empat kamera yang ditempatkan pada frame berbentuk berlian. Konfigurasi masing-masing kamera itu adalah lensa 48MP sebagai kamera utama, lensa ultrawide 8MP, lensa depth 5MP, dan lensa makro 2MP.
Vivo S5 akan dijual perdana pada 22 November mendatang di China. Smartphone ini akan tersedia dalam tiga warna, yakni Icelandic Blue, Phantom Blue and Star Black colors, dan akan dijual dengan harga USD 385 atau Rp 5,4 jutaan untuk 8GB/128GB dan USD 427 atau Rp 6 jutaan untuk 8GB/256GB.
{Baca juga: Vivo Pastikan Boyong Vivo S1 Pro ke Indonesia}
Sebelumnya diberitakan, Vivo telah memastikan kehadiran Vivo S1 Pro di Indonesia. Kepastian ini disampaikan langsung oleh Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma.
Menurutnya, kehadiran vivo S1 Pro ini merupakan imbas dari respon baik yang diberikan masyarakat pada seri Vivo S1.
Smartphone ini nantinya akan menyasar konsumen dari segmen generasi milenial. Lebih lanjut Edy menjanjikan akan ada kejutan menarik yang dihadirkan untuk konsumen saat smartphone anyar ini diluncurkan. (FHP)
Sumber: GSMArena