Update PS5 Bisa Rekam Percakapan Pengguna, Untuk Apa?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sony telah meluncurkan pembaruan atau update perangkat lunak untuk PlayStation 5 (PS5). Pembaruan ini memungkinkan para pemain merekam obrolan suara secara online. Tujuannya untuk moderasi.

“Perlu diketahui bahwa obrolan suara dapat direkam dan dikirim kepada kami oleh pengguna lain. Dengan berpartisipasi dalam obrolan, Anda setuju bahwa semua suara direkam,” begitu jelas Sony.

Seperti dikutip Telset.id dari New York Post, Sony mengaku sudah memberi tahu para gamer yang telah memasang headset untuk bermain dengan teman-teman secara online.

{Baca juga: Catat! 10 Game PS4 Ini Tidak Bisa Dimainkan di PS5}

Fitur tersebut akan ditayangkan saat PS5 dirilis pada bulan depan. Rekaman konten yang berpotensi menyinggung dapat dikirim ke moderator untuk ditinjau guna cek pelanggaran kode etik PlayStation.

Aturan PlayStation melarang perkataan yang mendorong kebencian, ancaman bahaya, penindasan dan pelecehan, serta mendorong siapa pun untuk menyakiti diri sendiri maupun orang lain.

PS5, konsol video game Sony generasi berikutnya, akan tersedia di toko-toko pada 12 November 2020 atau dua hari setelah rilis Xbox Series X. Konsol game ini akan dijual seharga USD 499 atau Rp 7,35 juta.

PS5 dengan sistem permainan edisi semua digital, yang tidak dilengkapi drive disk dan hanya dapat memutar perangkat lunak yang diunduh, akan dijual seharga USD 399 atau sekitar Rp 5,8 juta.

{Baca juga: Laris Manis, Pre Order PS5 Ludes dalam Hitungan Menit}

Meski tak bisa dikatakan murah, PS5 tak dimungkiri telah cukup berhasil, bahkan sebelum ini dirilis. Terbukti dengan pre order perangkat yang bisa dibilang cukup berhasil menyedot peminat. Tidak butuh waktu lama,  PS5 langsung diserbu para gamers yang sudah tak sabar mendapatkan konsol nex-gen tersebut.

Pemesanan yang juga dibuka melalui e-commerce langsung ludes hanya dalam hitungan menit. Saking cepatnya, pre-order PS5 berhasil memecahkan rekor pada beberapa pengecer.

Currys PC World di Inggris adalah salah satu contohnya. Seperti dikutip dari Push Square,  toko tersebut menggelar pre order PS5 online dan kuota langsung habis hanya dalam 10 menit. Sementara untuk kuota penjualan offline di toko ludes dalam waktu 4 jam saja. [SN/IF]

 

SourceNYP
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI