Tampang Oppo A31 yang Segera Diluncurkan di Indonesia

Telset.id, Jakarta – Akhirnya, Oppo mulai aktif kembali meluncurkan smartphone baru ke Indonesia di tahun ini. Pabrikan asal China tersebut bakal menghadirkan smartphone kelas menengah di Indonesia, yang diyakini bernama Oppo A31.

Hadirnya Oppo A31 di Indonesia pertama kali terungkap lewat teaser yang diunggah PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto pada Instagram Stories pribadinya.

Di sana, ia menunjukkan sudut-sudut smartphone berwarna hitam ditambah dengan quote berbunyi “A New Device”. Saat itu, ia belum menyebutkan nama dari perangkat misterius tersebut.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Oppo Terbaru}

Sampai pada akhirnya, tim Telset.id berkesempatan untuk memegang pertama kali perangkat anyar yang disebut Oppo A31 itu.

Smartphone ini tampil dengan desain layar memanjang plus memiliki notch berbentuk waterdrop di bagian atasnya. Layarnya sendiri berukuran 6,5 inci dan dikelilingi bezel cukup tipis di tiap sisinya, kecuali bezel bagian bawah.

Oppo A31
Foto: Muhammad Faisal/Telset.id

Aryo enggan menjelaskan spesifikasi yang diusung Oppo A31. Namun, ia mengatakan bahwa perangkat ini bakal menawarkan memori internal sebesar 128GB dengan dukungan microSD.

{Baca juga: Teknologi Layar 120Hz di Smartphone, Penting Banget?}

Belum diketahui juga soal kapasitas baterai yang menopang smartphone ini. Namun, karena masih menggunakan port USB standar, ada kemungkinan bahwa Oppo A31 belum mengadopsi teknologi fast charging terbaru.

Terlihat pada foto, Oppo A31 pun mengusung tiga kamera belakang. Ketiga kamera ini disatukan dalam frame berbentuk vertikal, yang dipercantik dengan adanya tagline “Designed for A-Series”. Tepat di bagian bawahnya, terdapat sensor sidik jari dengan posisi yang ergonomis.

Aryo mengatakan, smartphone tersebut akan tersedia di Indonesia dalam beberapa hari mendatang. Ia belum membeberkan soal kisaran harganya, namun bisa jadi smartphone tersebut akan dibanderol di kisaran harga Rp 1,9 sampai 2 jutaan. (MF)

Simak Video “Ini Dia Samsung Galaxy S20 | Kameranya Bisa Nge-Zoom Bulan?”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI