Advan GX Dijual Resmi, Bawa RAM 6 GB dengan Harga Sejutaan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Advan turut meramaikan segmen HP dengan RAM 6 GB terbaru di Indonesia dengan merilis Advan GX. Smartphone harga Rp 1 jutaan ini menawarkan spesifikasi cukup andal di kelasnya.

Menurut CEO Advan, Chandra Tansri, ponsel ini diluncurkan dengan menawarkan berbagai keunggulan pada sisi hardware, seperti kamera, RAM berkapasitas besar, layar yang luas, serta baterai berkapasitas jumbo.

“Sebuah produk baru dengan pembaruan yang coba kami persembahkan untuk memenuhi kebutuhan anak muda Indonesia dalam beraktivitas,” katanya.

Menyasar generasi muda di Indonesia, Advan GX pun tampil dengan desain yang modern dan stylish. Dipadukan juga dengan warna unik berefek gradasi, yang membuatnya terlihat eye-catching untuk sebuah ponsel sejutaan.

{Baca juga: 10 HP Gaming Murah 1 Jutaan Terbaik Juli 2021, Bisa Main PUBG}

Lantas, seperti apa spesifikasi yang ditawarkan oleh Advan GX dengan RAM 6 GB ini? Berikut informasi selengkapnya:

Spesifikasi Advan GX

Spesifikasi Harga Advan GX Indonesia

Advan menawarkan layar dengan bentang seluas 6,8 inci berjenis IPS LCD dengan resolusi HD+. Layar tersebut dipercantik dengan adanya notch berbentuk waterdrop sebagai tempat untuk kamera selfie 25MP.

Untuk mendukung kegiatan selfie anak muda, kamera 25MP di bagian depan sudah didukung oleh fitur berbasis kecerdasan buatan bernama AI Beauty Selfie.

Selain memberikan sentuhan yang natural, fitur ini pun memberikan efek bokeh dan autofokus untuk menghasilkan foto selfie yang lebih natural dan jelas.

Masih soal kamera, terdapat empat kamera belakang pada Advan GX dengan spesifikasi, kamera utama 48MP f/1.8, kamera ultra wide 8MP, kamera makro 2MP, dan AI Camera Smart Portrait 0,3MP.

Kamera belakang tersebut mendukung ragam fitur, seperti Night Mode yang akan secara otomatis mengatur tingkat eksposur berdasarkan kecerdasan buatan dan melakukan penyesuaian untuk memberikan cahaya pada bagian gelap.

Melalui kombinasi lensa wide untuk mengambil mode lebih luas, sehingga kegiatan foto malam hari akan terasa lebih menyenangkan. Kehadiran kamera makro di Advan GX pun memberikan efek foto yang otentik dalam jarak dekat.

Ke bagian dapur pacu, Advan GX dilengkapi dengan spesifikasi yang cukup mumpuni. Smartphone harga Rp 1 jutaan ini memanfaatkan keunggulan teknologi terbaru yang ditawarkan oleh chipset Unisoc Tiger T618.

{Baca juga: 10 HP Baterai Besar 5000mAh Murah 2021, Harga 1 Jutaan}

Prosesor tersebut dibuat berdasarkan arsitektur 12nm, serta memiliki konfigurasi CPU 2-core ARM Cortex-A75 2.0 GHz dan 6-core ARM Cortex-A55 1.8 GHz dengan GPU Mali G52 MP2.

Prosesor ini dipadukan dengan RAM 6 GB dan memori internal 64 GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 512 GB. Di sisi sumber daya, smartphone ini ditopang oleh baterai 5.200 mAh yang menawarkan daya tahan hingga seharian.

Harga dan Ketersediaan

Spesifikasi Harga Advan GX Indonesia

Advan GX akan telah dijual di Indonesia melalui Official Store Advan di Tokopedia dengan harga Rp 1,9 jutaan. Akan tetapi, selama sebulan, Advan menawarkan harga spesial Rp 1,7 jutaan.

Konsumen akan mendapatkan beragam keuntungan, berupa potongan voucher Tokopedia senilai Rp 100.000 untuk 100 pembeli pertama, paket bundling Kuota Telkomsel 10GB perbulan, dan gratis Disney+ Hotstar 1 bulan pertama. (MF)

SPESIFIKASI ADVAN GX
Rilis Juli 2021
Network 2G, 3G, 4G
OS Android 11
Chipset UNISOC T618 (12 nm)
CPU Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)
GPU Mali-G52 MP2
RAM 6 GB
Storage 64 GB
Layar 6.8-inch IPS LCD, HD+
Kamera Utama 48 MP (wide), 8 MP (ultra wide), 2 MP (makro), 0,3 MP AI Camera
Kamera Depan 25 MP
Beterai 5200mAh
Warna White
Harga Rp 1,9 jutaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI