10 Smartphone Paling Ngegas di November 2019 Versi AnTuTu

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Memasuki bulan Desember 2019, AnTuTu kembali merilis daftar smartphone paling kencang untuk periode November 2019. Total, ada 10 smartphone paling kencang menurut AnTutu di periode ini. Lantas, apa saja smartphone-nya?

Dilansir Telset.id dari GSMArena, (10/12/2019), Asus ROG Phone 2 meraih gelar sebagai smartphone paling kencang. Smartphone gaming yang baru saja tiba di Indonesia ini memiliki skor rata-rata 496.662 poin.

Di belakang Asus, menguntit duo OnePlus yang menduduki posisi ke-2 dan ke-3. OnePlus 7T mengisi posisi runner-up dengan raihan skor 482.881 poin. Sementara saudaranya, OnePlus 7T Pro di tempat ketiga dengan skor tipis 482.532 poin.

{Baca Juga: 10 Smartphone Paling “Ngebut” di Oktober Versi AnTuTu}

Salah satu yang menarik dari daftar smartphone paling kencang di November versi AnTuTu adalah, Samsung menjadi satu-satunya smartphone dengan prosesor non-Qualcomm yang masuk daftar. Samsung Galaxy Note 10+ 5G yang ditenagai Exynos 9825 berhasil masuk di peringkat buncit di daftar ini.

Smartphone paling kencang

Bergeser ke segmen mid-end, amunisi terbaru Xiaomi, Redmi Note 8 Pro menjadi smartphone paling kencang di kelas ini. Smartphone yang menggunakan SoC MediaTek Helio G90T tersebut mengantongi skor sebesar 283.092 poin.

Di urutan kedua ada Oppo Reno2 yang meraih skor sebesar 260.650 poin. Reno2 diapit oleh dua smartphone Xiaomi, sebab pada posisi ketiga ada Xiaomi Mi 9T dengan raihan skor sebesar 251.491 poin.

{Baca Juga: Baru Dirilis, Oppo Reno Langsung “Ngegas” di AnTuTu Benchmark}

Smartphone paling kencang

AnTuTu memberi catatan bahwa kinerja prosesor yang kuat dan penyimpanan UFS adalah sebuah kewajiban untuk masuk ke daftar top 10 smartphone paling kencang. UFS dual-channel disebut mampu meningkatkan peluang smartphone untuk mendapatkan skor yang lebih baik.

Data ini didasarkan pada smartphone yang sudah diluncurkan selama bulan November 2019. Menarik tentunya menantikan siapa jawara yang akan mengisi posisi pertama pada daftar AnTuTu di bulan Desember 2019 mendatang. Kita tunggu saja. (HLM/FHP)

Sumber: GSMArena

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI