Telset.id, Jakarta – Rumor mengenai peluncuran Samsung Galaxy S23 FE kembali mencuat. Muncul kabar kalau HP ini akan dirilis pada akhir tahun 2023, disertai dengan bocoran spesifikasi dari penerus Samsung Galaxy S22 FE itu.
Perlu diketahui kalau biasanya raksasa teknologi asal Korea Selatan tersebut meluncurkan Galaxy S-Series FE yang menyusul dari seri utama. Adapun Galaxy S-Series FE yang terakhir dirilis adalah Galaxy S21 Series.
Akan tetapi, Samsung kabarnya tidak meluncurkan seri S23 FE di keluarga Galaxy S23 Series, karena ingin fokus dengan ke tiga model Galaxy S23 Series yang baru diluncurkan pada awal Februari 2023.
Namun selang beberapa bulan pasca perilisan Galaxy S23 Series, isu kalau Galaxy S23 FE akan rilis tahun ini. Menurut media SamMobile yang kerap membagikan info seputar Samsung, Galaxy S23 FE akan diluncurkan pada kuartal keempat (Q4) 2023 atau antara bulan Oktober sampai Desember 2023.
BACA JUGA:
- Samsung Galaxy S23 FE Bakal Absen Tahun Ini, Kenapa?
- Samsung Galaxy S23 FE akan Diotaki Chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1
Tidak hanya bocoran tanggal perilisan saja, situs tersebut juga membocorkan terkait spesifikasi dari Galaxy S23 FE. HP terbaru Samsung ini dikabarkan akan ditenagai oleh Exynos 2200 SoC di semua wilayah.
Tidak seperti S21 FE, yang hadir dengan chip Snapdragon atau Exynos tergantung wilayah pemasaran produk. Dikutip Telset dari GSM Arena pada Senin (03/04/2023), HP 5G Samsung ini menggunkaan kamera utama yang lebih baik ketimbang Galaxy S21 FE.
Kemungkinan menggunakan kamera utama 50 MP. Begitu juga dengan menawarkan upgrade dari segi baterai dan RAM, karena akan ditenagai oleh baterai 4.500 mAh dengan fast charging 25W.
Lalu terdapat pula 2 opsi penyimpanan yakni RAM 6 GB dan 8 GB, serta memori 128 GB dan 256 GB. Masih menurut sumber tersebut, Galaxy S23 FE akan memiliki kode model SM-S711x, yang akan sejalan dengan peruntukan model flagship Samsung S-series untuk menunjang aktivitas pengguna sehari-hari.
BACA JUGA:
- Samsung akan Rilis Galaxy S23 FE di Agustus atau September Tahun Ini?
- 6 Fitur Galaxy S23 Ultra 5G yang Bikin Kamu Lebih Produktif
Sayangny hingga kini belum ada konfirmasi dari Samsung perihal fitur tersebut. Namun, karena kuartal keempat 2023 masih lama, sehingga segala kemungkinan masih tetap ada. Jadi kita tunggu saja hingga akhir tahun mendatang. [FY/HBS]