Samsung Galaxy S10 Debut di CES 2019, Galaxy X Kapan?

Telset.id, Jakarta – Setelah meluncurkan Samsung Galaxy S9 pada Februari lalu, Samsung langsung gerak cepat dengan mengembangkan penerus smartphone tersebut. Baru-baru ini dilaporkan jika perusahaan asal Korea Selatan itu tengah bersiap untuk meluncurkan Samsung Galaxy S10 di tahun depan.

Menurut sumber dari lingkungan industri Samsung, Galaxy S10 kemungkinan akan melakukan debutnya pada bulan Januari tahun depan. Tepatnya saat ajang Consumer Electronics Show (CES) 2019 digelar.

Samsung sendiri dikabarkan sudah menyelesaikan desain Samsung Galaxy S10. Dilaporkan, smartphone ini nantinya bakal dibekali layar OLED berukuran 5,8 inch untuk versi standar dan 6,3 inch untuk versi Plus yang sudah disematkan teknologi pemindai sidik jari di dalamnya.

Galaxy S10 pun sudah memiliki teknologi modul kamera 3D Sensing, mirip seperti iPhone X. Pengembangan modul itu telah dimulai ketika mereka bekerjasama dengan perusahaan asal Israel, Mantis Vision dan pembuat kamera, Woodgate.

Selain Galaxy S10, Samsung juga akan memperkenalkan seri smartphone lainnya yakni Samsung Galaxy X di tahun yang sama. Dilansir dari phoneArena, smartphone lipat Samsung itu akan diperkenalkan di ajang Mobile World Congress (MWC) 2019 mendatang di Barcelona.

Baca Juga: Samsung Galaxy S10 Pertahankan Infinity Display?

Kabar ini diperkuat dengan perubahan nama kode Galaxy X yang sebelumnya bernama “Valley”, menjadi “Winner”. Hal itu mengindikasikan bahwa Samsung sedang mengembangkan Samsung Galaxy X dan bersiap untuk meproduksinya secara massal pada tahun 2019 mendatang.

Samsung Galaxy X sendiri dilaporkan bakal mengusung tiga layar berjenis OLED berukuran masing-masing 3,5 inch. Satu layar berada di bagian luar yang memungkinkan penggunanya untuk tetap dapat berinteraksi meski smartphone telah dilipat.

Baca Juga: Samsung Kantongi Paten Ponsel Lipat untuk Galaxy X

Sementara dua lainnya ditempatkan di bagian dalam smartphone. Ketika kedua layar tersebut dibuka, layar smartphone akan berukuran 6 inch sampai 7 inch. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI