Lolos TKDN, Samsung Galaxy A14 5G Segera Debut di Indonesia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung diprediksi bakal merilis smartphone baru dari A Series, yakni Samsung Galaxy A14 5G dan versi 4G di Indonesia. Pasalnya kedua smartphone ini telah memperoleh sertifikat Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN), dari Kementerian Perindustrian.

Berdasarkan pantauan tim Telset dari situs TKDN Kemenperin pada Senin (16/01/2023), Galaxy A14 4G memiliki kode SAMSUNG SM-A145F dengan nomor sertifikat 434/SJ-IND.8/TKDN/1/2023 yang diterbitkan pada 12 Januari 2023.

Dalam data yang dibagikan Kemenperin kalau HP terbaru Samsung ini dinyatakan lolos sertifikat TKDN, karena memiliki kandungan TKDN sebesar 37.60% alias sudah melewati batas minimal TKDN yaitu 35%.

BACA JUGA:

TKDN Samsung Galaxy A14 4G

Begitu juga dengan Galaxy A14 5G. Smartphone ini juga sudah mengantongi sertifikat TKDN dengan nomor 7770/SJ-IND.8/TKDN/12/2022 dan dirilis pada 20 Desember 2022.

HP 5G terbaru Samsung ini layak untuk mendapatkan sertifikat TKDN karena kandungan TKDN di smartphone tersebut mencapai 39.10%.

Samsung Galaxy A14 5G

Belum ada informasi resmi dari Samsung mengenai jadwal peluncuran Samsung Galaxy A14 5G dan 4G di Indonesia. Semoga saja, keduanya bisa diluncurkan dalam waktu dekat agar dapat meramaikan pasar smartphone di Tanah Air.

Samsung Galaxy A14 5G Sudah Debut di Spanyol 

Samsung Galaxy A14 5G 2

Di sisi lain Samsung Galaxy A14 5G sudah diluncurkan di Eropa tepatnya di Spanyol.  HP ini hadir dengan layar LCD IPS 6,6 inci dengan resolusi FHD+, dan sudah mendapat dukungan kecepatan refresh 90Hz. Layarnya dihiasi notch berbentuk Infinity V untuk menampung kamera depan 13 MP.

Galaxy A14 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 700 yang dipadu dengan RAM 4 GB dan media penyimpanan 64 GB/128 GB. Jika kurang, kapasitas penyimpanan bisa diperluas hingga 1 TB melalui slot microSD yang tersedia.

HP terbaru Samsung di tahun 2023 ini ditenagai chipset MediaTek Dimensity 700 yang disokong RAM 4GB, dan dua opsi penyimpanan internal 64GB dan 128GB, yang dapat diperluas dengan slot microSD hingga 1TB.

Ponsel ini dibekali tiga kamera belakang, dengan konfigurasi kamera utama 50MP, kamera makro 2MP, dan kamera depth 2MP, sama seperti pendahulunya. Perbedaan ada di kamera depan, yang kini mengandalkan kamera 13MP dari sebelumnya mentok di 5MP.

BACA JUGA:

Untuk kapasitas baterainya sebesar 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya 15W. Galaxy A14 5G menjalankan sistem operasi Android 13 dengan One UI 5. Samsung menjanjikan dua pembaruan sistem operasi dan update keamanan selama empat tahun.

Galaxy A14 5G hadir dalam warna hitam, hijau muda, merah tua, dan perak. Penjualan terbuka mulai 12 Januari 2023 dengan USD 200, atau jika dikoversi ke mata uang Indonesia, harga Galaxy A14 5G sekitar Rp 3,1 juta. [NM/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI