15 Juni, Realme Umumkan Laptop Realme Book dan Realme Pad

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Realme GT 5G siap diluncurkan pada acara peluncuran global pada 15 Juni. Selain ponsel, perusahaan asal China itu juga akan meluncurkan laptop Realme Book dan tablet baru Realme Pad untuk memperluas portofolionya ke dalam kategori baru.

Adalah CEO Realme untuk India dan Eropa Madhav Sheth, yang mengungkap informasi tentang kedatangan perangkat baru realme tersebut lewat sebuah teaser di Twitter.

Teaser tersebut mempelihatkan bahwa laptop dan tablet baru realme akan diluncurkan di acara peluncuran global Realme GT. Laptop tersebut akan diberi nama Realme Book dan tablet Realme Pad.

{Baca juga: Realme akan Luncurkan Laptop Pertamanya, Realme Book}

Dalam postingannya di Twitter, Sheth mengumumkan kedatangan ‘kategori produk’ baru bersamaan dengan peluncuran Realme GT 5G pada 15 Juni.

“Kami telah bekerja dan memberi petunjuk tentang beberapa kategori produk baru yang menarik. Bersiaplah untuk kejutan lain yang akan datang di #realmeGT Global Launch! Saya tahu Anda semua sudah menebaknya. Jawablah dengan jawabanmu” tulis tweetnya.

Laptop Realme Book

Gambar teaser yang dilampirkan pada tweet itu tertulis “GT”, di mana jika dilihat lebih dekat, huruf “T” menunjukkan gambar yang tampak seperti laptop dan tablet. Acara peluncuran global Realme GT 5G dijadwalkan akan dimulai pukul 17:30 IST pada 15 Juni 2021.

Sebelumnya beberapa bocoran gambar laptop Realme Book yang tersebar di internet menunjukkan bahwa model desain laptop realme tersebut terinspirasi dari desain MacBook.

{Baca juga: Realme GT Meluncur, HP 5G Murah dengan Snapdragon 888}

Dilaporkan Realme Book memiliki bodi aluminium dan layar dengan aspek rasio 3:2. Kisi-kisi speaker ditempatkan di bagian bawah dengan lubang untuk ventilasi. Ada bezel tipis yang mengelilingi layar dan logo Realme di atasnya.

Sementara itu, bocoran gambar Realme Pad menunjukkan profil samping yang ramping, tepi tajam yang mirip dengan iPad Pro, dan tonjolan kecil pada modul kamera. Hal yang sama juga terlihat di teaser terbaru. [HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI