Rayakan Passion Berlari, Garmin Gelar Run Asia Series 2023

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Garmin merk jam tangan pintar resmi mengadakan Garmin Run Asia Series 2023 Indonesia, yang diikuti oleh 5.000 peserta, dan para peserta ini hadir dari berbagai usia.

Sebagai informasi, lomba lari yang diadakan oleh Garmin ini berlangsung di Uptown Park, Summarecon Mall Serpong Tangerang dengan nomor lari 5K, 10K hingga 21K dan Kids Dash.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Telset, Event lari ini membawa tema From Zero to Hero, dan mengusung visi untuk menyatukan semua pelari dari berbagai tingkat keahlian dan usia dalam satu acara.

BACA JUGA:

Garmin Run 2023 ini berhasil mendapatkan antusiame yang cukup tinggi dari para pecinta lari di Indonesia, sebagai buktinya tiket acara lari ini berhasil dijual habis hanya dalam waktu 1 bulan saja.

“Kami mengucapkan terima kasih atas antusiasme para peserta Garmin Run Asia Series 2023 di Indonesia. Kesuksesan acara ini tidka mungkin tanpa ada dukungan dari pecinta lari. Kami berharap bisa terus menginspirasi dan mendukung para pelari,” ujar Scoppen Lin, Assistant General Manager, Garmin Asia.

Bagi yang belum tahu, Garmin Run Asia Series 2023 ini adalah lomba lari bertaraf internasional karena diikuti oleh 7 negara di Asia, seperti Indonesia, Taiwan, Thailand, Malaysia, Jepang, Hongkong, dan Vietnam. Lomba lari di tahun 2023 ini telah menembus 40.000 peserta.

Sementara itu, lomba lari ini juga diikuti oleh beberapa pegiat olahraga yang cukup terkenal di Indonesia, seperti dr. Tirta, Jauhari Johan, Emilia Nova dan Sally Tanudjaja. Para pegiat olahraga ini memanfaatkan fitur dan teknologi Garmin untuk merencanakan latihan, kemajuan latihan, serta adaptasi tubuh terhadap rangkaian latihan sebelum lomba selesai.

Salah satu peserta lomba lari ini, Jauhari Johan menjelaskan bahwa dirinya menggunakan Garmin Forerunner 965 bukan hanya untuk lomba lari saja, tetapi untuk memantau kebugaran.

Pemenang lomba lari untuk nomor 21K adalah Westi Indah yang berhasil finish dalam waktu 1:33:50 menit dan Nurshodiq yang berhasil dalam waktu 1:11:34. Untuk lomba lari 10K kategori wanita dimenangkan Novia Nur Nirwani dengan finish 38:08 menit dan Rahmad Setiabudi untuk kategori laki-laki dengan finish dalam waktu 33:38 menit.

Selain itu, untuk nomor lari 5K berhasil dijuarai oleh Yvonne Beti yang berhasil mencapai finish dengan waktu 21:29 menit dan Elisar Gamashi dengan waktu mencapai finish selama 16:17 menit.

BACA JUGA:

Tidak hanya mengadakan lomba lari, melalui akun resmi Instagram @garminid dan @garmingrc.id, perusahaan memberikan informasi, tips, serta rangkaian acara sebelum lomba tersebut dimulai, agar kegiatan bisa berjalan lancar dan para peserta tidak mengalami cedera.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI