Banyak Peminat, Pengiriman iPhone 15 Pro Max Diprediksi Telat!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple diterpa kabar tidak sedap mengenai iPhone 15 Series yang baru diluncurkan, karena beredar isu kalau salah saru model HP tersebut yakni iPhone 15 Pro Max pengirimannya akan tertunda atau terlambat.

Seperti diketahui kalau Apple telah membuka pre-order di beberapa negara untuk iPhone 15 Series ini. Kemudian perusahaan mulai mengirimkan unit yang dipesan sebelumnya mulai 22 September 2023.

Hanya saja, muncul isu kalau pengiriman iPhone 15 Series tidak sesuai jadwal terutama untuk unit iPhone 15 Pro Max. Menurut wartawan Bloomberg, Mark Gurman waktu pengiriman tertunda untuk iPhone 15 Pro Max.

Dalam cuitannya di akun X @markgurman, pengiriman iPhone 15 Pro Max tertunda atau terlambat hingga 8 minggu di India, 6-7 minggu di Cina dan Kanada, dan 7-8 minggu di Inggris. Pesanan tertunda berlaku untuk pengiriman pickup di rumah dan di toko. Selain model Pro, iPhone 15 dan iPhone 15 Plus juga tertunda hingga 2 minggu di beberapa pasar.

BACA JUGA:

Isu mengenai keterlambatan ini diperkuat oleh banyak pembeli melaporkan keterlambatan pengiriman pesanan mereka. Perkiraan tanggal kirim produk telah merosot hingga pertengahan November sesuai situs web Apple untuk iPhone 15 Pro Max.

Dikutip Telset dari Gizmochina pada Senin (18/09/2023), Apple belum memberikan tanggapan terkait kasus ini, tetapi muncul dugaan kalau penyebab keterlambatan iPhone 15 Pro Max dan model lainnya karena permintaan yang tinggi dari konsumen.

Alhasil banyak konsumen yang harus gigit jari karena pengiriman pesanan iPhone  mereka mundur dari jadwal. iPhone 15 Pro Max merupakan seri tertinggi dalam jajaran iPhone 15 Series yang baru kemarin diluncurkan.

HP ini memiliki ukuran layar 6,7 inci dengan resolusi 1290 x 2796 piksel. Di bagian dapur pacu, ponsel ini ditenagai Apple A17 Pro Bionic yang memiliki teknologi fabrikasi 3nm pertama di dunia. Chip ini memiliki konfigurasi CPU hexa core (6-core), dan juga GPU 6 core. Chip ini disokong dengan RAM 8GB dan penyimpanan hingga 1TB.

BACA JUGA:

Kameranya terdiri dari kamera utama dengan sensor IMX803 beresolusi 48MP, kamera ultrawide beresolusi 12MP, dan kamera telefoto 12MP dengan dukungan 5x optical zoom. Terkait harga iPhone 15 Pro Max dijual dengan harga mulai dari USD 1.199 atau Rp 18,4 jutaan dengan model penyimpanan dari 256 GB.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI