Telset.id, Jakarta – Oppo tidak bergeser di puncak klasemen pasar smartphone Indonesia. Di kuartal pertama (Q1) tahun 2022, Oppo tetap memimpin pasar dan mengalahkan berbagai brand lain. Artinya, HP terbaik Oppo masih merajai pasar.
Dilansir Telset dari Gizmochina pada Selasa (24/5/2022), hasil ini berdasarkan riset dari Counterpoint Research mengenai kondisi pasar Indonesia pada Q1 2022.
Secara umum pasar HP Indonesia tumbuh 11,5% Year-over-Year (YoY) pada Q1 2022. Penyebabnya adalah pemulihan ekonomi di Indonesia yang terjadi sejak paruh kedua tahun 2021.
Baca juga: Pasar Smartphone Lipat Tumbuh 309%, Samsung jadi Rajanya
Counterpoint melihat kalau pasar smartphone Indonesia berbeda dengan Amerika Serikat dan Eropa. Di Indonesia pasar didominasi oleh smartphone kelas menengah dengan HP harga 3 jutaan ke bawah.
Sedangkan untuk pangsa pasar per brand, Oppo berada di posisi pertama. Vendor yang identik dengan warna hijau itu meraih pangsa 22,3%.
Sayangnya meski Oppo berada di posisi pertama, pangsa pasarnya cenderung menurun karena di Q1 2021 pangsa pasar Oppo ini berada di angka 22,9%.
Menempel di bawah Oppo ada Vivo dengan pangsa pasar 20,6%. Hasil yang cukup memuaskan karena terjadi peningkatan 1% dari yang awalnya 19,6% di tahun lalu.
“Oppo tetap menjadi kontributor terbesar pada kuartal pertama 2022 dengan pangsa 22,3%. Namun, keunggulannya atas pesaingnya Vivo dan Samsung telah menyusut,” jelas Counterpoint.
Berlanjut ke posisi ketiga di mana ada Samsung. Vendor asal Korea Selatan ini meningkatkan pangsa pasarnya dari 12,6% menjadi 17,7% sehingga berhasil meraih posisi tersebut.
“Samsung menempati posisi ketiga dalam hal pangsa pasar di Indonesia. Perusahaan mencatat pertumbuhan tahunan 5,1% dengan pangsa pasar 17,7%,” sambungnya.
Di sisi lain, Xiaomi dan Realme merebut posisi keempat dan kelima di pasar smartphone Tanah Air. Pangsa pasar mereka masing-masing adalah 14,3% dan 11% pada Q1 2022.
Dalam laporannya tersebut Counterpoint juga memprediksi pasar smartphone Indonesia pada tahun 2022 ini.
Analis Senior di Counterpoint Research, Febriman Abdillah memperkirakan kalau pasar akan mengalami tren positif di tahun ini.
Diprediksi smartphone harga USD 150 sampai USD 249 atau Rp 2,2 juta hingga Rp 3,6 juta menjadi segmen smartphone dengan pertumbuhan tercepat sekitar 35% dari pasar.
Baca juga: Daftar 10 HP 5G Oppo Terbaru
“Pasar smartphone Indonesia pada 2022 mendatang cukup menjanjikan. OEM akan terus meluncurkan model baru, menghadirkan smartphone 5G yang lebih terjangkau, dan mendorong penjualan saluran online dengan bermitra dengan portal e-commerce,” ujar Febriman.
Keberhasilan HP terbaik Oppo merajai pasar tidak terlalu mengejutkan, karena singgasana tersebut sudah dikuasai vendor asal China itu sejak beberapa bulan terakhir. Pasar smartphone Oppo Indonesia masih bagus, meski sempat dihantam pandemi. [NM/HBS]