Oppo A33 Dijual Resmi, HP Rp 2 Jutaan dengan Layar 90Hz

Telset.id, Jakarta – Usai memboyong seri A53, Oppo pun menghadirkan dua seri smartphone terbaru lainnya ke Indonesia. Kedua ponsel anyar itu adalah Oppo A33 dan Oppo A53 versi 6GB.

Diungkapkan PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, ketika Oppo A53 diluncurkan di Tanah Air, smartphone ini mendapatkan respon yang sangat positif.

Kebanyakan dari pengguna mengapresiasi hadirnya layar dengan refresh rate 90Hz pada ponsel kelas menengah tersebut.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Oppo Terbaru}

Akan tetapi, Aryo menuturkan bahwa ada pengguna juga yang belum cukup puas dengan performa dari Oppo A53. Selain itu, ada pula pengguna yang ingin perangkat dengan harga terjangkau, tapi punya spesifikasi mirip Oppo A53.

Oleh karenanya, Oppo memutuskan untuk menghadirkan A53 versi 6GB/128GB yang lebih powerful untuk multitasking, serta Oppo A33 yang dibanderol dengan harga lebih terjangkau.

Tentu saja, kedua ponsel telah mengusung fitur terkini pada layarnya, yakni refresh rate hingga 90Hz.

{Baca juga: 10 HP 3 Jutaan Terbaik September 2020, Rekomendasi Terbaru!}

“Oppo A33 dan Oppo A53 masuk ke dalam keluarga 90Hz Squad,” katanya, dalam press conference yang digelar secara online, Kamis (1/10/2020).

“Layar 90Hz memang menarik bagi pengguna, dan responnya sangat positif ketika Oppo A53 diluncurkan perdana di Indonesia,” sambung Aryo.

Oppo A33 A53 6GB/128GB

Oppo A53 6GB/128GB mengusung spesifikasi yang sama dengan A53 versi standar. Smartphone ini memiliki layar 6,5 inci beresolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz.

Di dapur pacu, terdapat prosesor Snapdragon 460 dengan baterai 5.000 mAh yang didukung fast charging 18W.

Sementara kamera, Oppo A53 memiliki kamera utama 13MP dengan aperture f/2.2, lensa portrait 2MP dan lensa macro 2MP. Di bagian depan terdapat kamera 16MP yang disematkan pada lubang kamera di layarnya.

Adapun Oppo A33, dilengkapi dengan spesifikasi utama yang sama dengan A53. Perbedaannya hanya terletak pada RAM 3GB, storage 32GB, dan kamera depan dengan resolusi 8MP saja.

{Baca juga: 10 HP 4 Jutaan Terbaik di September 2020, Cek Harganya!}

A33 lebih terjangkau. Spek sama, tapi RAM 3/32GB dengan kamera depan 8MP,” ujar Aryo.

Oppo A53 6GB/128GB sudah bisa didapatkan melalui pre order di JD.ID pada 1 sampai 9 Oktober mendatang dengan harga Rp 3.099.000. Untuk penjualan perdana, akan digelar pada 10 Oktober mendatang.

Sedangkan Oppo A33, sudah bisa didapatkan melalui skema pre order dari 1 sampai 6 Oktober dengan harga Rp 2.299.000. Oppo menggelar penjualan perdana secara eksklusif di situs resmi mereka pada 7 Oktober 2020 mendatang. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI