Telset.id, Jakarta – Nothing mengumumkan tanggal peluncuran smartphone terbarunya Phone 2. Rencananya HP tersebut akan diluncurkan pada bulan Juli 2023 mendatang.
Dikutip Telset dari laman resmi Nothing pada Rabu (14/06/2023), dijelaskan kalau Nothing Phone 2 akan diperkenalkan di ajang Nothing Tech yang digelar pada 11 Juli 2023 pukul 16.00 British Summer Time (BTS), atau 22.00 WIB.
“Nothing Phone 2 hampir tiba, bergabunglah dengan kami untuk peluncuran resmi pada 11 Juli 2023, 16:00 BST di nothing.tech,” tulis Nothing.
Tidak diketahui apakah perusahaan akan merilis Phone 2 atau produk lainnya di acara tersebut. Namun, menjelang perilisan HP, isu mengenai bocoran spesifikasi Nothing Phone 2 sudah beredar. Kabarnya ponsel ini akan mengemas baterai 4.700 mAh, atau baterainya meningkat 200 mAh dibandingkan unit 4.500 mAh di Nothing Phone 1.
BACA JUGA:
- Samsung Galaxy S23 FE Rilis Akhir 2023, Ini Bocoran Spesifikasi
- Catat! Asus Zenfone 10 Bakal Rilis Tanggal 29 Juni 2023
Dari segi chipset, HP 5G terbaru ini akan didukung oleh chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1. Informasi ini tentunya membantah rumor sebelumnya yang mengatakan kalau seri Phone 2 memakai Snapdragon 8 Gen 2 yang merupakan chipset terbaru dari Qualcomm.
Berbeda dengan Phone 1, handset generasi kedua akan menuju Amerika Serikat secara bersamaan dengan jadwal peluncuran global, untuk memudahkan konsumen di AS dan negara lain untuk membeli HP tersebut.
Sepertinya Nothing belajar dari penjualan Phone 1 yang mana jadwal peluncuran di Amerika Serikat dan negara lain berbeda. Kala itu, konsumen di Amerika Serikat diberi kesempatan untuk menguji handset melalui program beta khusus, sebelum HP ini diluncurkan.
BACA JUGA:
- Phone 2 akan Rilis Juli 2023, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Samsung Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 Rilis Akhir Juli 2023?
Caranya dengan membayar USD 299 atau Rp 4,4 jutaan, dan mereka akan dipinjamkan Nothing Phone 1 versi warna hitam dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB.
Kita nantikan saja bulan Juli 2023 mendatang, untuk melihat lebih detail terkait spesifikasi dan harga dari smartphone Phone 2. Semoga saja di tahun ini, Nothing Phone 2 juga hadir di Indonesia karena HP tersebut terkenal memiliki desain yang menarik dan berbeda dari HP lainnya.