Nokia C3 Tiba di Indonesia dengan Chip Unisoc, Harga Rp 1,5 Jutaan

Telset.id, Jakarta – HMD Global telah mengumumkan kehadiran HP Nokia terbaru di Indonesia. Bukan seri flagship apalagi kelas menengah, HMD Global merilis smartphone low-end Nokia C3 di Indonesia.

Nokia C3 dibekali spesifikasi yang tergolong pas untuk sebuah ponsel entry-level. Smartphone ini dilengkapi oleh layar berjenis IPS LCD berukuran 5,99 inci dengan resolusi HD+.

Tidak ada tampilan fullscreen, berponi, maupun lubang kamera di sini. Nokia C3 tampil dengan desain jadul dan kompak dengan bezel tebal di atas dan bawahnya.

Nokia C3 punya layar yang bagus dengan ukuran 5,99 inci beresolusi HD+,” ucap Adam Ferguson, Head of Product Marketing HMD Global.

Adam menjelaskan, pihaknya sudah merancang Nokia C3 dengan body yang punya kualitas baik. Smartphone ini dikemas dalam body berbahan dasar polycarbonate yang berkualitas.

Nokia C3 di Indonesia dibekali spesifikasi berupa prosesor Unisoc SC9863A (28nm), RAM 2GB, memori penyimpanan 16GB, dan baterai berkapasitas 3.040 mAh tanpa dukungan fast charging.

“Ponsel ini kami jamin mendapatkan pembaruan keamanan selama 2 tahun,” ujar Adam.

“Nokia C3 menyajikan pengalaman Android 10 yang murni,” sambungnya.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Nokia Terbaru}

Di sektor kamera, Nokia C3 punya kamera 8MP dan kamera depan 5MP. Memang tidak ada yang spesial, namun Adam mengatakan kamera ini punya fitur HDR dan perekaman video sampai Full HD.

Nokia C3 akan dijual di Indonesia di harga Rp 1,5 jutaan. HMD Global akan mengadakan pre-order di Tokopedia mulai 23 Oktober sampai 8 November, Eraspace dan Erafone mulai 25 Oktober sampai 8 November, serta di Cantik group, Sentraponsel, dan Telering mulai 2 hingga 8 November 2020.

Selama periode pre-order berlangsung, konsumen dapat menikmati penawaran khusus berupa paket data Telkomsel 30GB TAU dan potongan harga hingga Rp 500.000.

HMD Akan Rilis Nokia Power Earbuds Lite

Nokia Power Earbuds Lite

HMD Global pun akan merilis earphone TWS atau True Wireless Stereo bernama Nokia Power Earbuds Lite. Perangkat ini dibekali baterai dengan masa pakai 35 jam (termasuk charging case), dan driver 6mm graphene speaker yang memberikan suara jernih.

Adam menyatakan, Nokia Power Earbuds Lite memiliki touch control yang intuitif dan mudah dioperasikan oleh pengguna.

“Memudahkan Anda mengatur ketika menerima telepon atau memilih lagu,” jelasnya.

{Baca juga: 12 Earphone TWS Terbaik 2020, Ada yang Rp 300 Ribuan}

Perangkat ini dikemas dengan desain yang bikin nyaman telinga. Selain itu, HMD pun merancangnya dengan body yang telah mengantongi sertifikat IPX7.

“Artinya, Nokia Power Earbuds Lite mampu bertahan di air dengan kedalaman 1 meter selama 30 menit,” klaim Adam.

Namun, HMD belum memberikan informasi harga dari Nokia Power Earbuds Lite. Sebab, perusahaan asal Finlandia ini baru akan menjualnya pada kuartal empat 2020 melalui Nokia Official Store di Blibli, Bukalapak, Lazada, Shopee, dan Tokopedia. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI