Maksimalkan Produksi, Pabrik Acer Indonesia Terapkan Teknologi AI!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Acer, salah satu perusahaan teknologi terkemuka, kembali memperkuat posisinya di Indonesia dengan mengintegrasikan teknologi AI (Artificial Intelligence) ke dalam proses produksi di pabrik yang berlokasi di Bekasi.

Langkah ini menjadi bukti nyata komitmen Acer untuk mendukung pertumbuhan industri digital sekaligus meningkatkan efisiensi dan daya saing produk lokal di era modern.

Dalam diskusi yang melibatkan perwakilan Acer dan media di pabrik Acer yang berlokasi di Marunda Center, Bekasi pada Rabu (11/12/2024), Parman Iskak Operational Senior Director Acer Indonesia mengatakan bahwa teknologi AI di pabrik mampu mengefisiensi proses produksi.

BACA JUGA:

“Teknologi ini memungkinkan proses produksi berjalan lebih cepat, presisi, dan ramah lingkungan,” ujar Parman.

Dengan penerapan AI, Acer mampu meningkatkan kapasitas produksi hingga 1.200.000 unit per tahun tanpa mengurangi jumlah tenaga kerja. Bahkan, efisiensi yang dihasilkan memungkinkan perusahaan membuka lebih banyak peluang kerja bagi tenaga lokal.

Di sisi lain, timbul juga pertanyaan apakah teknologi AI di pabrik Acer ini bisa berdampak negatif ke para kerjanya? Namun, Parman menjelaskan bahwa teknologi tersebut tidak menggantikan SDM di fasilitas Acer melainkan meningkatkan efisiensi kerja.

Selain itu, Acer juga menunjukkan komitmennya terhadap program pemerintah untuk mendukung produk dalam negeri dengan memanfaatkan bahan baku lokal dan memberdayakan tenaga kerja Indonesia. Langkah ini tidak hanya memperkuat ekosistem industri dalam negeri tetapi juga membantu meningkatkan nilai tambah pada produk yang dihasilkan.

Di sisi lain, prediksi Acer tentang pertumbuhan pasar laptop di Indonesia menunjukkan potensi besar, terutama di sektor pendidikan dan pemerintahan. Dengan adanya peningkatan adopsi teknologi, Acer memanfaatkan AI untuk memastikan bahwa produk yang dihasilkan memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin beragam.

Namun, Acer juga menyoroti tantangan yang dihadapi investor dalam berinvestasi di Indonesia, seperti iklim politik dan budaya bisnis. Acer mengakui pentingnya kerja sama dengan pemerintah untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi investasi dan inovasi.

BACA JUGA:

Melalui penerapan teknologi AI di pabriknya, Acer membuktikan bahwa mereka tidak hanya sekadar menyediakan produk teknologi, tetapi juga berkontribusi aktif dalam membangun ekosistem digital yang berkelanjutan di Indonesia. Komitmen ini menjadi langkah strategis untuk mendukung transformasi industri nasional dan menghadirkan solusi teknologi berkualitas tinggi bagi masyarakat.

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI