Kloningan iPhone X Muncul Lagi, Namanya Blackview X

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – iPhone X memang berhasil meraih banyak perhatian di tahun lalu dan mungkin akan berlanjut di tahun kini. Sehingga wajar jika banyak merk smartphone terinspirasi atau bahkan meniru desain serta teknologi yang ada di iPhone X.

Salah satunya adalah Blackview yang dikabarkan akan segera meluncurkan “kloningan” iPhone X bernama Blackview X.

Dilansir Gizmochina, Blackview X bisa disebut kloningan iPhone X karena memiliki desain yang benar-benar mirip dengan iPhone X, meski bezel di bagian bawahnya masih terlihat sedikit lebih tebal dibandingkan iPhone X. Smartphone ini memiliki layar berukuran 5,85 inch dengan format aspek rasio 19:9.

Untuk fitur-fiturnya, Blackview X telah berjalan di atas Android 8.1 Oreo, dan sudah disematkan sistem keamanan berbasis facial recognition, mirip Face ID. Namun yang menarik, ternyata Blackview X pun sudah mendukung teknologi wireless charging.

[Baca juga: Leagoo S9, iPhone X Versi Murah dari China]

Namun sayangnya, untuk sektor mesin utama yang diusung Blackview X, masih belum diungkapkan. Sama halnya dengan harga, hingga kini masih belum ada informasi soal harga yang diberikan perusahaan asal China tersebut. Namun yang pasti, mungkin akan lebih murah dibandingkan dengan iPhone X asli.

Sebelumnya, masih dari China ada merk Leagoo S9 yang juga mengadopsi desain yang sama dengan iPhone X. Smartphone ini mengandalkan layar AMOLED berukuran 5,85 inch, prosesor MediaTek Helio P40, RAM 6GB, ROM 128GB.

Ponsel ini juga dibekali kamera ganda di bagian belakang dengan masing-masing beresolusi 16MP. Dengan spesifikasi tersebut, Leagoo S9 dibanderol dengan harga USD 300 atau sekitar Rp 4 jutaan. (FHP/HBS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI