iPhone ‘Made in India’ Sudah Mulai Diproduksi

Telset.id, Jakarta – Untuk menekan ongkos produksi, Apple dikabarkan sudah mulai memproduksi iPhone 6s di India sejak pekan lalu. iPhone “Made in India” tersebut digarap di pabrik milik perusahaan asal Taiwan bernama Winstron di wilayah Bengaluru, India.

Sebelumnya, Apple sudah menggarap iPhone SE sejak Mei 2018 lalu di pabrik yang sama. Karenanya, Apple memproduksi lagi dua model lain iPhone di fasilitas tersebut.

Apple memilih iPhone 6s untuk diproduksi karena memang punya potensi penjualan cukup bagus. Apple memutuskan memproduksinya di India supaya dapat lebih menekan ongkos produksi. Dengan begitu, iPhone 6s yang diproduksi di India akan menjadi lebih murah.

Baca juga: Apple Pangkas Produksi iPhone sebesar 20 Persen

Apalagi, iPhone 6s yang digarap di pabrik milik Winstron dan bakal dipasarkan di India. Karena kalau produksi dilakukan di negara lain, Apple akan terkena biaya pajak saat iPhone 6s masuk ke India, yang akan membuat harga jualnya melejit.

Asal tahu saja, India telah menaikkan pajak pada awal tahun ini. Jika tak pintar mengatur strategi, rencana Apple memasarkan iPhone kelas menengah ke atas di India itu bakal berantakan. Padahal, India merupakan pasar yang besar bagi Apple, selain China.

“iPhone 6s buatan India hanya akan dijual di India. Ponsel tersebut tengah diproduksi dan segera didistribusikan ke toko-toko,” ujar pihak Winstron, seperti dilansir Telset.id dari The Verge.

Baca juga: 10 Juta Pengguna Android “Migrasi” ke iPhone

Berdasarkan riset Counterpoint, Apple telah kehilangan takha di pasar ponsel premium di India pada Januari-Maret 2018. Apple harus rela disalip Samsung yang merebut pasar India lewat produk-produk terbarunya. [BA/HBS]

Sumber: The Verge

 

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI