Telset.id, Jakarta – Honor resmi memperkenalkan seri Honor 7A di Indonesia. Menurut Presiden Honor Indonesia, James Yang, smartphone ini merupakan smartphone kamera ganda terbaik dengan harga Rp 1,8 jutaan.
“Ini adalah ponsel kamera ganda terbaik dengan harga dibawah Rp 2 jutaan,” klaim Yang, seusai acara peluncuran Honor 7A, di Jakarta, Senin (04/06/2018).
Honor 7A dibekali kamera ganda di bagian belakang dengan resolusi masing-masing 13MP dan 2MP yang mendukung teknologi PDAF dan mampu mengambil video dengan resolusi maksimal 1080p@30fps.
“Kamera Honor 7A dapat mengambil foto dengan mode Wide Aperture atau foto dengan efek bokeh. Selain itu, kamera 7A mampu memberikan hasil foto dengan detil yang baik,” jelas Yang.
Sementara untuk kamera depannya, Honor 7A mempunyai kamera dengan resolusi 8MP yang telah didukung dengan LED Flash dan mode Beauty.
Honor 7A sendiri mengusung layar berukuran 5,7 inch dengan resolusi HD+ (1440 x 720 piksel) aspek rasio 18 : 9. Diungkapkan Yang, berkat pengguna desain tersebut, ukuran Honor 7A setara dengan smartphone berlayar 5 inch.
Baca juga: Honor Kasih Bocoran Smartphone Berikutnya yang Masuk Indonesia
Untuk spesifikasinya, Honor 7A menggunakan prosesor octa-core 1.4GHz Snapdragon 430, GPU Adreno 505, RAM 3GB, ROM 32GB, baterai berkapasitas 3,000 mAh dan sistem operasi EMUI 8.0 berbasis Android Oreo.
Smartphone ini dibekali baterai dengan kapasitas 3000 mAh yang mampu bertahan 7 jam dengan bermain game. Honor 7A mulai dijual pada 7 Juni secara online di Shopee pada pukul 12 siang.
“Honor 7A hanya dijual secara online di Shopee,” pungkas Yang. (FHP)