Oppo Fold akan Meluncur Tahun Ini, Begini Bocoran Spesifikasinya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT
Table of contents

Telset.id, Jakarta – Oppo dikabarkan bakal merilis HP lipat terbaru dengan spesifikasi canggih bernama Oppo Fold di tahun ini. Dari keterangan rahasia yang beredar di internet, smartphone layar fleksibel tersebut akan secara resmi diperkenalkan dalam waktu dekat.

Oppo telah lama dikabarkan mengembangkan smartphone lipat pertamanya. Terbukti dengan banyaknya bocoran soal prototipe HP lipat Oppo yang tersebar di internet.

Perusahaan asal China itu awalnya dirumorkan bakal merilis ponsel lipat pada awal tahun 2021. Sayang, prediksi tersebut sama sekali tidak terjadi.

Namun menurut keterangan rahasia yang beredar di China, Oppo bersiap untuk meluncurkan HP lipat terbaru bernama Oppo Fold di tahun ini. Dikutip Telset dari Gizmochina pada Sabtu (23/10/2021), smartphone layar fleksibel itu bakal dirilis pada November mendatang.

Menjelang peluncurannya sebentar lagi, bocoran spesifikasi dan gambaran desain dari Oppo Fold sudah mencuat ke permukaan. Berikut informasi selengkapnya.

Baca juga: 10 HP Lipat dengan Teknologi Layar Canggih

Spesifikasi Oppo Fold

HP Lipat terbaru Oppo

HP lipat terbaru ini diharapkan akan mengusung desain yang mirip-mirip seperti Samsung Galaxy Z Fold3 ataupun Huawei Mate X2Smartphone ini tampil dengan layar berjenis LTPO OLED berukuran sekitar 8 inci dengan dukungan refresh rate 120Hz.

Untuk spesifikasi dapur pacunya, Oppo Fold ditenagai dengan prosesor Snapdragon 888 dan bakal ditopang oleh baterai dengan kapasitas yang besar. Rumornya, baterainya akan terisi dengan sangat cepat berkat adanya teknologi fast charging 65W.

Oppo Fold juga diperkirakan sudah berjalan di sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12. Besar kemungkinan, sistem operasi ini sudah disesuaikan dengan kebutuhan pengguna dan juga form factor dari HP lipat canggih Oppo.

Baca juga: 10 HP dengan Fast Charging Murah 2021

Di bagian kamera, Oppo menyematkan kamera utama 50MP dengan sensor Sony IMX766 di bagian belakang. Belum ada info lainnya soal kamera sekunder di bodi belakang smartphone.

Sementara untuk kamera depan, boleh jadi Oppo melengkapinya dengan kamera 32MP. Kamera ini berguna juga untuk sistem keamanan berbasis pengenalan wajah, di samping terdapat pula sensor sidik jari konvensional mirip Z Fold3.

Well, kita nantikan saja kabar selanjutnya tentang Oppo Fold, spesifikasi yang diusungnya, dan kapan HP lipat terbaru ini meluncur resmi. (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI