Bocoran Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno Z

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Baru-baru ini, muncul bocoran varian lainnya dari jajaran seri Oppo RenoSmartphone tersebut bernama Oppo Reno Z, yang muncul di situs resmi China Telecom, lengkap dengan spesifikasi dan harganya.

Oppo Reno Z hadir dengan layar berjenis AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ dan disematkan sensor sidik jari di dalam layarnya. Desain layarnya memanjang, plus terdapat notch berbentuk waterdrop sebagai tempat bagi kamera depannya yang beresolusi 32MP.

Desain ini sangat berbeda dibandingkan Oppo Reno yang diperkenalkan sebelumnya. Ya, smartphone tersebut mengusung Pivot Rising Camera atau pop-up camera.

{Baca juga: Bocoran Harga Oppo Reno, Lebih Murah dari Oppo R17 Pro?}

Reno Z ditopang oleh spesifikasi menengah ke atas, tepatnya prosesor MediaTek Helio P90, RAM 6GB, ROM 256GB, dan baterai berkapasitas 3,950 mAh dengan dukungan VOOC 3.0 bertenaga 20W.

Di sektor kamera utama, Oppo menyematkan dua kamera dengan konfigurasi 48MP sebagai lensa utama dan 5MP sebagai lensa depth atau bokeh.

Smartphone ini akan dikemas dengan desain warna gradasi yang tampak premium dan eye-catching. Ada empat pilihan warna, yaitu Star Purple, Extreme Night Black, Coral Orange, dan Bead White.

{Baca juga: Hasil Potret Berkualitas Pakai Kamera Oppo Reno 10x Lossless Zoom}

Dengan spesifikasi tadi, Oppo membanderol smartphone-nya ini dengan harga sekitar USD 377 atau setara dengan Rp 5,5 jutaan. Meski bocoran spesifikasi dan harganya terungkap, namun Oppo belum memastikan kapan Reno Z akan benar-benar dirilis ke pasaran. So, kita tunggu saja. (FHP)

Sumber: GSMArena

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI