Asyik! Samsung Galaxy M20 Dapat Update, Apa yang Baru?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung baru-baru ini merilis pembaruan sistem untuk Samsung Galaxy M20. Dalam pembaruan itu, Samsung meningkatkan kemampuan fast charging untuk smartphone menengahnya tersebut.

Mengutip dari Tizen Help, Jumat (19/04/2019), pembaruan sebesar 73,53MB itu membawa peningkatan kecepatan charging Samsung Galaxy M20.

Pembaruan ini cukup mengherankan, karena sebenarnya Galaxy M20 diberikan teknologi fast charging 15W untuk mempercepat pengisian baterainya yang berkapasitas 5,000 mAh.

{Baca juga: Hands-on Samsung Galaxy M20: Smartphone Berponi Khusus Milenial}

Sehingga tidak jelas apa masalah charging yang diperbaiki oleh Samsung pada smartphone yang dibanderol Rp 2,7 jutaan di Indonesia ini.

Selain pembaruan untuk meningkatkan kecepatan charging, Samsung pun memberikan sejumlah peningkatan sistem dan patch keamanan terbaru, meski masih berjalan di Android 8.1 Oreo.

Asyik! Samsung Galaxy M20 Dapat Update, Apa yang Baru?

Samsung Galaxy M20 sendiri merupakan bukti bahwa brand sekelas Samsung juga harus mengikuti tren desain saat ini. Smartphone ini mengadopsi desain Infinity-V yang membuatnya mempunyai notch berbentuk waterdrop yang mungkin “terinspirasi” dari Oppo F9, Vivo V11 Pro, dan smartphone menengah lainnya.

{Baca juga: Samsung Galaxy M20 vs Realme 3: Duel Smartphone Harga Rp 2 Jutaan}

Galaxy M20 pun memiliki bezel yang cukup tipis di tiap sisinya, yang mengelilingi layar besar berjenis PLS TFT berukuran 6,3 inci dengan resolusi Full HD+. Samsung menyematkan mesin utama berupa prosesor octa-core 1.8 GHz Exynos 7904, GPU Mali G71 MP2, RAM 3 GB, ROM 32 GB, dan baterai berkapasitas 5,000 mAh.

Membahas soal kameranya, terdapat kamera ganda di bagian belakang dengan resolusi masing-masing 13 MP aperture f/1.9 dan 5 MP lensa ultra-wide. Sementara kamera depan, beresolusi 8 MP dengan aperture f/2.0. (FHP)

Sumber: Tizen Help

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI