ASUS EeeBook E202, Laptop Minimalis Berkemampuan Fantastis

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id –  Kegemaran seseorang untuk beraktivitas dengan perangkat komputasi yang mungil dan minimalis terlihat semakin dominan. Wajar memang, sebab notebook seperti itu menyuguhkan berbagai kemudahan dari sisi penggunaan. Antara lain praktis, ringan, memiliki durabilitas baterai yang panjang serta tampilan trendi.

Juliana Cen, Country Product Group Leader ASUS Indonesia mengatakan, ASUS telah menghimpun berbagai fitur unggulan tersebut kemudian merangkumnya ke dalam sebuah notebook mungil  yang cantik, yang dinamakan dengan ASUS EeeBook E202.

“Laptop ini didesain dengan wujud yang indah, pendaran warna yang anggun, fungsionalitas yang lengkap dan performa yang memukau,” ucap Juliana.

Sebagai perwujudan dari konsep minimalis, Juliana menyebutkan, tubuh notebook ASUS E202 dibingkai dengan bodi yang bahkan lebih kecil dari kertas A4.

Perangkat ini memiliki dimensi 29.7 x 19.4 x2.14cm dan bobot yang sangat ringan yakni 1,25Kg. Meski mungil, pengguna akan tetap mendapatkan penampang layar seluas 11,6 inci yang masih nyaman untuk dilihat mata jika digunakan untuk bekerja secara mobile.

“Ukuran layar tersebut cukup ideal, tidak terlalu kecil maupun besar, dan berdampak pada bobot perangkat yang akhirnya mampu direduksi untuk memberikan kenyamanan saat hendak digunakan secara mobile,” sebut Juliana.

Display-nya pun telah mendukung resolusi HD (1366 x 768), sehingga pengguna tetap akan dapat menyaksikan konten multimedia dengan kualitas yang mumpuni

Genre notebook seperti ini, tambah Juliana, tentu sangat sesuai untuk kalangan seperti pelajar, mahasiswa,  profesional dan eksekutif muda. Alasannya, pengguna seperti ini lazimnya membutuhkan gadget yang mungil untuk dibawa berpergian, namun tetap penuh gaya sehingga dapat menjaga gengsi para pemiliknya. (MS)

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI