MacBook Air M2 Debut Tahun Ini, MacBook Pro akan Dipensiunkan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple santer dikabarkan bakal merilis laptop MacBook Air 2022 dengan prosesor Apple M2 yang terbaru. Lebih mengejutkannya lagi, Apple pun disebut bakal menghapus lini seri MacBook Pro ke depannya.

Desas-desus tentang kehadiran laptop terbaru Apple MacBook Air diungkap pertama kali oleh analis Ming-Chi Kuo. Awalnya ia menyebut, laptop tersebut akan ditenagai chip M1 yang ditingkatkan.

Namun, seperti dikutip Telset dari 9to5Mac pada Senin (14/3/2022), sumber terpercaya mengatakan bahwa laptop dengan kode J413 ini akan dibekali dengan prosesor Apple M2 yang baru.

Baca juga: Apple Hemat Rp 93 Triliun Berkat iPhone

Prosesor Apple M2 didasarkan pada chip A15 Bionic. Meski CPU-nya masih 8-core seperti M1, namun GPU yang diusungnya sudah 10-core yang jauh lebih bertenaga.

Perlu dicatat bahwa Apple M2 akan hadir untuk menggantikan seri M1 model standar. Kemungkinan besar Apple pun akan membawa prosesor dengan spesifikasi lebih bertenaga, seperti M2 Pro, M2 Max, hingga M2 Ultra dengan konfigurasi CPU 24-core.

Tak cuma MacBook Air terbaru dengan chip M2, Apple juga disinyalir akan memperkenalkan MacBook Pro 13 inci di tahun ini. Membawa kode J493, laptop terbaru ini juga ditenagai oleh prosesor yang sama.

Meski jeroannya berbeda, tapi secara bentuk Apple akan tetap mempertahankan desain pada MacBook Pro 13 inci yang beredar saat ini.

Baca juga: Apple Dominasi Daftar HP Terlaris di Dunia

Apple MacBook Pro M2 2022

Masih dari sumber yang sama, 9to5Mac menjelaskan bahwa Apple secara internal mempertimbangkan untuk menghapus nama “Pro” pada seri laptop ini. Itu artinya, seri laptop tersebut hanya bernama “MacBook” saja ke depannya.

Alasannya, Apple kemungkinan akan merancang ulang MacBook Air generasi terbaru dan menjadikannya sebagai model yang lebih mahal.

Baca juga: Apple Perkenalkan Mac Studio dengan M1 Ultra

Masih belum diketahui kapan tepatnya Apple akan mengenalkan duo laptop terbarunya itu. Sumber 9to5Mac mengatakan bahwa kedua perangkat masih dalam tahap pengembangan lanjutan.

Jika boleh memprediksi, mungkin saja laptop terbaru Apple tersebut akan hadir setidaknya pada akhir tahun ini. Well, kita nantikan kehadirannya ya! (MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI