Apple Genjot 30% Produksi iPhone Terbaru di Tahun Depan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Nikkei melaporkan bahwa Apple menyiapkan rencana untuk memproduksi hingga 96 juta iPhone terbaru pada paruh pertama 2021 atau meningkat hampir 30 persen dari tahun ke tahun.

Apple telah meminta kepada pemasok untuk memproduksi sekitar 95 juta hingga 96 juta iPhone terbaru pada 2021 mendatang, termasuk jajaran iPhone 12 terbaru serta iPhone 11 dan iPhone SE meskipun ada kekurangan suku cadang.

Dikutip Telset dari Reuters, Rabu (16/12/2020), rencana itu akan menandai kenaikan produksi 20 persen daripada 2019 meskipun target akan ditinjau dan direvisi secara berkala sebagai respons atas perubahan.

Menurut Nikkei, perkiraan tentatif setahun penuh yang dibagikan Apple kepada pemasok menunjukkan rencana untuk membuat 230 juta iPhone pada 2021 mendatang, termasuk model lama dan terbaru.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Apple Terbaru}

Sebelumnya, analis Ming-Chi Kuo mengemukakan bahwa iPhone 13 bakal rilis pada September atau Oktober tahun depan. Artinya, Apple kembali merilis perangkat dengan waktu sesuai tradisi sebelumnya.

Karena pandemi Covid-19, pembatasan perjalanan ke seluruh dunia diberlakukan untuk menekan penyebaran virus corona. Sampai-sampai, Apple menunda peluncuran iPhone 12 hingga dua bulan lamanya.

Namun, Kuo mengklaim bahwa Apple kemungkinan besar tidak akan lagi menunda peluncuran iPhone 13. Kuo mengungkapkan, peluncuran iPhone 13 akan kembali ke kerangka waktu September atau Oktober 2021 mendatang.

iPhone 13 sendiri kabarnya bakal tampil beda dibandingkan seri terdahulu. iPhone terbaru yang meluncur 2021 tersebut dirumorkan akan mengusung layar OLED terintegrasi yang membuatnya memiliki bodi jauh lebih tipis dari sebelumnya.

{Baca juga: Pakai ‘OLED Terintegrasi’, iPhone 13 akan Tampil Lebih Tipis}

Maksudnya, dengan OLED terintegrasi sentuh, Apple akan memerlukan komponen lebih sedikit sehingga menghasilkan perangkat yang lebih tipis.

Ukuran iPhone 13 yang lebih tipis juga bakal mengurangi biaya produksi. Yang jelas, meskipun Apple memangkas biaya di sana-sini, banderol iPhone 13 tidak akan murah. (SN/MF)

SourceReuters

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI