4 Smartphone Nokia Ini dapat Teknologi iPhone X

Telset.id, Jakarta – Empat seri smartphone Nokia direncanakan akan segera mendapatkan sistem keamanan tambahan yakni Face Unlock. Fitur tersebut nantinya bakal disediakan HMD Global untuk Nokia 6.1, Nokia 7 Plus, Nokia 8, dan Nokia 8 Sirocco.

Mirip seperti teknologi Face ID, sistem keamanan Face Unlock memungkinkan smartphone untuk dapat terbuka hanya dengan memindai wajah penggunanya. Walaupun tak secanggih teknologi keamanan milik iPhone X tersebut, fitur Face Unlock di empat ponsel Nokia dinilai sebagai sebuah kemajuan positif.

Apalagi, empat smartphone Nokia itu tidak dilengkapi sensor 3D atau teknologi yang lebih mumpuni. Dilansir dari Ubergizmo, Selasa (26/06/2018), fitur tersebut akan dirilis secara over-the-air atau OTA dalam beberapa bulan ke depan.

Baca Juga: Nokia X6 Versi Global Segera Diluncurkan?

Selain memberikan sistem keamanan tambahan Face Unlock, baru-baru ini HMD juga mengonfirmasi bahwa semua ponsel Nokia akan memperoleh pembaruan ke sistem operasi Android P. Rencana tersebut diungkapkan pada acara #ChargedUp di Moskow, Rusia, akhir Mei 2018 lalu.

Pembaruan semua ponsel Nokia ke sistem operasi Android P bakal tersedia pada musim gugur tahun ini. Artinya, pembaruan tersebut akan tersedia langsung, bersamaan saat Google merilis secara resmi sistem operasi Android P ke pasaran.

Baca Juga: Nokia Siapkan Smartphone Baru, Pesaing Xiaomi Mi 8 SE?

Manager Global Marketing HMD, Neil Broadley, menyampaikan, sebenarnya pengumuman soal pembaruan semua ponsel Nokia ke sistem operasi Android P telah dilakukan pada tahun lalu. Namun, komitmen itu kembali ditegaskan seiring kehadiran ponsel baru Nokia. (SN/FHP)

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI