Opera Tambah Fitur Snapshot di Browser Desktop

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Opera meluncurkan versi terbaru Opera browser untuk Komputer. Dengan menambah fitur snapshot editing, fitur pencarian pop-up yang praktis, beragam aplikasi pesan populer yang terintegrasi, serta dukungan untuk menonton konten video online menggunakan perangkat Virtual Reality (VR) yang membuat penjelajahan web semakin menjadi lebih interaktif dan nyaman.

“Kami percaya bahwa browser yang ada di pasar saat ini ketinggalan zaman sehingga browser memang membutuhkan pemikiran baru dan juga proses modernisasi,” ucap Krystian Kolondra, Head of Opera Browser.

Lebih lanjut Krystian mengatakan, tahun ini, kami meluncurkan konsep browser baru, Opera Neon, yang benar-benar mencerminkan imajinasi masyarakat akan sebuah browser. Saat ini, tim kami terus menyempurnakan sekaligus menerapkan beberapa konsep baru sebagai bagian dari proyek yang kami namai Reborn atau terlahir kembali.

Fitur snapshot kini hadir dengan editing tools dan selfie mode untuk membantu pengguna memberikan sentuhan personal terhadap screenshot yang ingin mereka simpan atau bagikan. Termasuk di dalamnya adalah penggunaan kamera selfie untuk mengambil swafoto secara instan dan menambahkannya pada screenshot.

“Pengguna dapat membuka fitur ini secara langsung dari sidebar melalui ikon kamera. Setelah mengambil screenshoot, editing tools – termasuk pensil, arrow, blur, zoom, emoji dan kamera selfie – akan muncul di atas,” ungkapnya.

Dengan memadukan layanan berbasis web ini, Opera memungkinkan masyarakat untuk menggunakan komputer sama seperti menggunakan ponsel tanpa perlu memasang extension atau perangkat lunak tambahan. (MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI