Telset.id, Jakarta – Salah satu layanan Facebook, Moments akan ditutup pada bulan depan, tepatnya pada 25 Februari 2019 mendatang. Layanan dengan aplikasi mandiri tersebut memungkinkan pengguna berbagi foto ke teman-teman.
Moments kali pertama rilis pada 2015 silam. Aplikasi itu punya konsep seperti Google Photos, karena memungkinkan pengguna berbagi foto yang disimpan di smartphone kepada teman di Facebook tanpa harus mengunggahnya.
Lantaran sepi peminat, layanan itu akhirnya diputuskan untuk dihentikan secara total. Namun demikian, Facebook akan memberi sarana alternatif bagi para pengguna Moments untuk mengunggah foto-foto ke platform.
{Baca juga: Selain Update Status, Warganet Facebook Bisa Bikin “Petisi Politik”}
“Kami coba meawarkan cara lain dengan menyimpan memori di dalam aplikasi Facebook,” kata Director of Product Management Moments, Rushabh Doshi, seperti dikutip Telset.id dari CNET, Sabtu (26/01/2019).
Beruntung bagi pengguna, karena raksasa media sosial ini mengizinkan para pengguna untuk mengunduh seluruh foto yang pernah diunggah ke Moments sebelum layanan sepenuhnya dihentikan.
Media sosial itu sama sekali tidak mengungkapkan berapa jumlah unduhan dan pengguna Moments. Akan tetapi, mereka saat ini tengah mengembangkan fitur LOL.
{Baca juga: Facebook Diam-diam Uji Fitur LOL, Apa Itu?}
Fitur tersebut berisi meme, video lucu, sampai klip animasi GIF. Konten-konten itu dibagi dalam beberapa kategori, semisal For You dan Animals.
LOL saat ini tengah dalam tahap pengembangan beta. Informasi menyebut, terdapat 100 anak sekolah menengah yang menandatangani perjanjian kerahasiaan dengan persetujuan orang tua untuk mengujinya. (SN/FHP)