Mengintip Daftar Game PS5, dari Spider-Man Hingga Pragmata!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta Pecinta game dibuat gembira tatkala Sony akhirnya memperlihatkan wujud dari konsol PlayStation 5 (PS5). Selain desainnya, informasi tentang game PS5 juga menjadi yang paling diburu para gamers.

Konsol PS5 didominasi warna putih, dengan bagian dalam sedikit berwarna hitam, PlayStation teranyar datang dengan sebuah ventilasi sirkulasi udara, serta port USB A dan USB Type C.

Desain PS5 ini sesuai dengan prediksi saat wujud controller DualSense dipamerkan untuk pertama kalinya ke hadapan publik. Bentuknya vertikal dan ramping, serta tampak futuristik.

Selain memamerkan wujud PlayStation 5, dalam acara yang berlangsung 11 Juni kemarin Sony juga memperlihatkan aksesoris pendukung seperti joystick DualSense, Media Remote, HD Camera, dan Pulse 3D Wireless Headset. Tentu saja, disamping sejumlah game yang nantinya akan mendukung PS5.

{Baca juga: Sony Pamer Desain PS5, Futuristik Banget!}

Dari Spider Man: Miles Morales hingga Gran Turismo 7, berikut ini 20 game PS5 yang bakal tersedia dalam waktu dekat:

Spider-Man: Miles Morales

Godfall

Horizon: Forbidden West

Oddworld: Soulstorm

Resident Evil 8: Village

Grand Theft Auto 5 enhanced

Project Athia

Solar Ash

Ratchet & Clank: Rift Apart

Sackboy: A Big Adventure

NBA 2K21

Destruction AllStars

Deathloop

Stray

Goodbye Volcano High

Returnal

Hitman 3

Ghostwire: Tokyo

Jett: The Far Shore

 

Pragmata

Gran Turismo 7

Banyak dari game ini merupakan besutan studio Sony sendiri. Judul-judul lain dikabarkan akan datang dalam beberapa bulan ke depan, diantaranya Control, Destiny dan lain-lain.

{Baca juga: Siapkan Dompet, Ternyata Segini Harga dari PS5}

Bicara mengenai spesifikasi, PlayStation 5 akan ditenagai CPU AMD Zen 2 yang memiliki kecepatan 3,5 GHz dan custom GPU berbasis AMD RDNA 2 dengan kekuatan 10.28 Tera Flops di 2.23 GHz.

Ini dikombinasikan dengan RAM 16 GB GDDR6 dan SSD NVMe berkapasitas 825 GB yang dijanjikan oleh Sony menawarkan kemampuan loading super cepat.

Konsol PlayStation generasi terbaru ini akan hadir dalam dua versi, varian standar dan Digital Edition. Model Digital Edition tampil dengan body lebih tipis dan simetris, sementara model standar punya body yang agak besar. [IF/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI