Anak-anak Kecanduan Main TikTok? Begini Cara Mencegahnya

Telset.id – TikTok rupanya tak ingin pengguna terus-terusan TikTok-an tanpa mengenal waktu. Alhasil, media sosial yang tengah booming dan viral ini menghadirkan fitur Digital Wellbeing untuk mencegah pengguna, khususnya anak-anak kecanduan main TikTok.

Mirip seperti fitur Digital Wellbeing di smartphone Android terbaru, fitur ini mencegah pengguna untuk tidak menatap layar atau aplikasi dalam waktu yang lama. So, bagaimana cara aktifkan fitur Digital Wellbeing di TikTok?

BACA JUGA:

Berikut ini cara untuk cegah kecanduan main TikTok menggunakan fitur Digital Wellbeing. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka pengaturan akun TikTok dan pilih menu Digital Wellbeing. Menu tersebut memberikan dua fitur yaitu Screen Time Management dan Restricted Mode. Pilih Screen Time Management.

Anak-anak Kecanduan Main TikTok? Begini Cara Mencegahnya

  • Fitur Screen Time Management memungkinkan pengguna untuk mengatur waktu penggunaan aplikasi TikTok. Melalui fitur ini, pengguna dapat mengatur batas waktu penggunaan mulai dari 30 menit hingga 2 jam.

Anak-anak Kecanduan Main TikTok? Begini Cara Mencegahnya

  • Setelah mengatur batas waktu penggunaan, langkah selanjutnya adalah menyiapkan kata sandi. Fitus Screen Time Management TikTok mengharuskan pengguna untuk menyiapkan password untuk mengaktifkan kembali aplikasi setelah batas waktu habis.

Tips Kecanduan Tiktok

Selesai! Mudah kan caranya? Fitur ini sangat cocok digunakan oleh pengguna khususnya anak-anak yang sering lupa waktu ketika TikTok-an.

Satu lagi, selain fitur tadi, pada menu Digital Wellbeing juga terdapat fitur Restricted Mode. Fitur ini membuat akun dalam mode aman, sehingga pengguna hanya akan melihat konten-konten yang pantas dilihat.

Selain fitur Digital Wellbein, Tiktok juga punya fitur Family Pairing yang bisa Anda coba. Sesuai namanya, fitur ini memungkinkan orangtua untuk lebih terlibat aktif dalam mengawasi dan melindungi prilaku anak saat menggunakan Tiktok.

BACA JUGA:

Fitur Family Pairing memungkinkan orang tua dan anak untuk mengkostumisasi pengaturan keamanan berdasarkan kebutuhan masing-masing. Fitur Family Pairing memungkinkan orang tua untuk terhubung dengan akun Tiktok milik anaknya.

Dengan fitur ini, orangtua dapat mengatur Manajamen Waktu Layar, Mode Terbatas dan Pesan Langsung milik anaknya. Diharapkan orangtua bisa lebih terlibat supaya mereka bisa lebih menjaga anak-anaknya ketika menggunakan TikTok. (NM/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI