3 Produk Modis Huawei Mejeng di “Tech Meets Fashion”

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Huawei menghadirkan 3 perangkat bergaya modis dan elegan di acara “Tech Meets Fashion” yang diselenggarakan di Jakarta, Senin (25/11/2019). Ketiga produk itu adalah Huawei Freebuds 3, Huawei Watch GT 2 42mm, dan Huawei MediaPad T5

“Strategi Huawei adalah ingin menampilkan high technology dengan style. Makanya kami menghadirkan acara ini,” ucap Deputy Country Director Huawei Indonesia, Lo Khing Seng.

Produk pertama yang diperkenalkan adalah Huawei FreeBuds 3. Earphone wireless ini dikemas dengan desain Open-Fit.

Menurut Training Director Huawei Indonesia, Edy Supartono, earphone ini dikemas dengan desain bernama Dolphin Bionic yang memberikan kenyamanan pemakaian bagi penggunanya. 

{Baca juga: AirPods Pro Diluncurkan, Kini Bisa Diajak Basah-basahan}

Diungkapkan Edy, FreeBuds 3 telah mendukung sejumlah teknologi. Beberapa di antaranya adalah Active Noise Cancelling atau ANC, mic aerodinamis, sampai Huawei Fast Charge. 

“Ini sudah mendukung ANC, dan jadi earphone berdesain Open-Fit pertama dengan teknologi tersebut. Begitu juga dengan mic aerodinamis yang memberikan suara yang clear saat pengguna mendengar atau berbicara via telepon,” jelasnya.

FreeBuds 3 ditopang oleh spesifikasi yang terbilang mumpuni. Earphone wireless ini punya driver dinamis berukuran 14nm, disematkan Bass Tube, dan ditenagai oleh prosesor Kirin A1.

Kemudian produk kedua, yakni Huawei Watch GT 2. Edy mengatakan, smartwatch yang diboyong di acara “Tech Meets Fashion” kali ini punya ukuran diameter lebih kecil, tepatnya 42mm.

Smartwatch ini punya bobot hanya 29 gram saja, dan menggunakan tali berbahan Fluoroelastomer yang didesain lebih lembut dan halus,” ucap Edy.

{Baca juga: Harga Rp 2,7 Jutaan, Ini 5 Keunggulan Huawei Watch GT 2}

Untuk spesifikasinya, Huawei Watch GT 2 42mm punya sedikit pembeda dibandingkan seri 46mm, yakni daya tahan baterainya. Smartwatch ini hanya mampu bertahan selama 7 hari untuk pemakaian normal dan 30 jam untuk pemakaian non-stop berbasis GPS Tracking.

Terakhir adalah Huawei MediaPad T5. Tablet kelas menengah ini ditenagai oleh spesifikasi yang cukup, berkat prosesor Kirin 659, RAM 3GB, memori penyimpanan 32GB, dan baterai berkapasitas 5,100 mAh.

Tablet ini mengusung layar berukuran 10,1 inci beresolusi Full HD. Edy mengklaim, layar MediaPad T5 mampu menyuguhkan konten dengan warna dan kualitas detail yang bagus di kelasnya.

Satu pertanyaannya, bagaimana dengan harga ketiga produk ini? Menurut Lo Khing Seng, harga Huawei FreeBuds 3 senilai Rp 2,2 jutaan. Sedangkan harga Huawei MediaPad T5, dilepas di angka Rp 2,5 jutaan.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Huawei Terbaru}

“Ada bonus untuk pembelian dari 26 November sampai 2 Desember, berupa Wireless Charger 15W untuk FreeBuds 3,” pungkas Khing Seng.

Sementara untuk Huawei Watch GT 2 42mm, Huawei membanderolnya dengan mahar Rp 2,5 jutaan, yang disertai dengan bonus cashback Rp 150 ribu di periode yang sama. (FHP)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI